Bocoran Langsung dari Merek Teh Terkenal, Begini Trik Bikin Teh Agar Kental dan Sepatnya Pas, Bisa Dicontek untuk Jualan

By Idam Rosyda, Jumat, 1 September 2023 | 09:40 WIB
cara menyeduh teh ala teh Tong Tji (pixabay)

SajianSedap.com - Siapa sih yang tidak suka teh?

Selain kopi, teh jadi salah satu minuman yang begitu digemari masyarakat Indonesia, bahkan di dunia.

Meminum teh oleh masyarakat Indonesia seolah sudah menjadi budaya.

Pada setiap momen teh selalu jadi pilihan sajian minuman.

Nah membahas mengenai teh, Solo dikenal sebagai salah satu kota dengan racikan teh ternikmat loh.

Bahkan teh racikan dari kota Solo ini kerap jadi buruan wisatawan.

Meski hanya sekadar teh, ternyata cara meracik hingga menyeduhnya tidak bisa sembarangan.

Bahkan air yang digunakan ternyata bukan air mendidih loh.

Jangan-jangan Anda selama ini keliru.

Cara Menyeduh Teh Ala Teh Tong Tji

Nah salah satu merek terkenal gerai teh, rupanya membocorkan trik membuat teh yang rasanya bisa nikmat dan sepatnya pas.

Ruschka Trisnadi, Business Development Tong Tji Tea Indonesia membagikan sejumlah rahasia seduhan teh yang lezat dan nikmat dari perusahaan yang berdiri sejak 1983 ini.

Baca Juga: Mau Uban di Kepala Lenyap Sampai ke Akar? Coba Keramas dengan Teh Hitam, Dalam Seminggu Pasti Langsung Terlihat Hasilnya