Sering Kena Tipu, Ini 10 Tips Ampuh Hindari Harga Makanan Mahal saat Traveling, No. 2 Paling Penting!

By Ulfa, Rabu, 6 September 2023 | 14:10 WIB
Tips agar tak terjebak makanan mahal saat traveling atau mudik (Hutama Raya via Kompas.com)

4. Jangan malu untuk bertanya, apakah harga di daftar menu sudah sesuai kondisi sekarang.

Sebab tak jarang ada pedagang makanan yang memberikan daftar harga yang sudah kedaluarsa.

5. Pahami keterangan yang terdapat dalam daftar harga.

Jika harga yang tercantum terlalu murah, kita mesti lebih waspada.

Misalnya, harga satu menu ikan gurami sebesar Rp11.000/ons.

Jika mendapati keterangan seperti ini di daftar harga menu, kita harus menanyakan kepada penjual berapakah ukuran ikan gurami yang akan disajikan nantinya.

Apabila ikan gurami yang disajikan mencapai berat 1 kg, artinya harga menu tersebut adalah Rp110.000.

6. Harus teliti, apakah nasi putih dihitung terpisah atau sudah termasuk dalam paket penjualan satu porsi makanan yang kita pesan.

7 Pilih paket hemat jika bersama keluarga.

8. Manfaatkan voucher promo yang biasanya terkirim dari restoran tertentu saat kita mengunjungi suatu tempat.

9. Pilih menu yang sepaket seperti soto, bakso, mie, dll.

Bukan menu terpisah seperti nasi, sayur, ayam, tahu, tempe, dan lauk lain yang mempunyai harga masing-masing.

10 Jika restoran yang kita datangi ternyata mematok harga terlalu mahal untuk ukuran kantong kita, jangan malu untuk pindah tempat makan.

Dengan menerapkan 10 tips tadi, semoga kita bisa terhindar dari perasaan kecewa dan tertipu karena harga makanan yang terlalu tinggi ketika sedang traveling ke suatu tempat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "10 Tips Agar Tak Terjebak Harga Makanan Mahal Saat Traveling".

]Baca Juga: Satu Indonesia Kena Tipu, Handphone Basah Jangan Ditaruh di Dalam Beras! Begini Cara yang Benar Kalau Tak Mau Rusak