Anak Kos Merapat! Resep Nasi Goreng Joko Tarub Harus Ditiru Untuk Jadi Menu Sarapan Spesial Hari Ini

By Dwi, Jumat, 22 September 2023 | 06:00 WIB
Resep Nasi Goreng Joko Tarub Enak Dan Simple Ini Bisa Jadi Menu Sarapan Andalan Anak Kos Saat Akhir Bulan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Mirip dengan buatan abang pedagang keliling, Resep Nasi Goreng Joko Tarub ini rasanya pasti enak banget dan juga mudah dibuat.

Bagi anak kos yang masih bingung mau sarapan dengan menu apa, contek saja menu anti repot yang rasanya enak banget ini.

Meskipun anak kosan, kita tetap bisa sarapan dengan menu nasi yang enak dan mudah dibuat seperti menu anti repot berikut. 

Waktu: 20 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:700 gram nasi putih2 batang caisim, dipotong kecil1 batang daun seledri, diiris1 sendok makan kecap manis1/2 sendok makan kecap asin1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:5 butir bawang merah3 siung bawang putih3 buah cabai merah besar8 buah cabai rawit hijau

Bahan Dadar:3 butir telur1/2 sendok teh garam

Bahan Acar:3 buah timun, dikupas kulit luarnya, dibuang isinya, dipotong kotak1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh gula pasir1/2 sendok teh cuka

Bahan Pelengkap:1 batang daun bawang, diiris1 sendok makan bawang merah goreng

Cara Membuat Nasi Goreng Joko Tarub:

1. Acar, aduk rata timun, garam, gula pasir, dan cuka. Sisihkan.