Resep Es Cincau Jahe Cappuccino, Minuman Dingin dengan Sentuhan Cita Rasa Rempah yang Sempurna

By Dwi, Selasa, 10 Oktober 2023 | 15:00 WIB
Resep Es Cincau Jahe Cappuccino, Minuman Segar Idola Keluarga Saat Cuaca Panas (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Minuman dengan aroma rempah seperti Resep Es Cincau Jahe Cappuccino ini bakal bikin nagih.

Aroma rempah yang terasa begitu sempurna ini membuat badan rileks kembali begitu kita meminuman minuman dingin satu ini.

kalau ingin menghadirkan minuman segar yang terasa begitu sempurna di mulut, segara hadirkan resep berikut.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 14 Buah

Bahan:500 gram jahe, dibakar, dimemarkan2 batang serai dibakar, dimemarkan2 buah kapulaga, dimemarkan2 buah cengkeh,4 cm kayu manis1250 ml air50 gram gula pasir2 sachet cappuccino bubuk2 sendok makan susu kental manis200 gram cincau hitam, dipotong kotak 1 cm500 gram es batu

Cara Membuat Es Cincau Jahe Cappuccino:

1. Rebus jahe, serai, kapulaga, cengkeh dan kayu manis di dalam air hingga harum. Saring. Admbil 1000 ml air.

2. Tambahkan gula, kapucino bubuk, dan susu kental manis. Aduk rata. Dinginkan.

3. Tuang ke dalam gelas yang berisi cincau dan es batu. Sajikan dingin.

Baca Juga: Resep Puding Kapucino Cincau, Inspirasi Dessert Lembut Dengan Rasa yang Mantap Di Lidah!

 Baca Juga: Resep Es Cincau Pandan, Minuman Super Segar dengan Kandungan Nutrisi Tinggi Kaya Serat Beraroma Harum Pandan