SajianSedap.com - Punya tekstur lembut dan hadir dengan rasa yang istimewa, Resep Puding Kapucino Cincau ini pasti langsung diburu saat makan siang.
Perpaduan rasa dan tekstur yang pas dari dessert simple berikut ini bikin kita tak pernah cukup menyantapnya satu gelas saja.
Mumpung akhir pekan, mari kita tutup makan siang hari ini dengan menghadirkan dessert favorit keluarga yang rasanya manis dan bertekstur lembut ini.
Waktu: 45 Menit
Sajian: 10 Gelas
Bahan I:
500 ml susu cair
1/2 bungkus agar-agar bubuk
1 sendok teh jeli instan
75 gram gula pasir
2 bungkus kapucino bubuk
1/4 sendok teh garam
150 gram cincau hitam, potong kotak kecil
Bahan II:
300 ml air
35 gram gula pasir
1/2 bungkus jeli instan bubuk
Cara Membuat Puding Kapucino Cincau:
1. Tata cincau hitam di dasar gelas-gelas kecil. Sisihkan.
2. Bahan I, rebus susu cair, agar-agar bubuk, jeli, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan kapucino bubuk. Aduk rata.
3. Tuang ke dalam gelas yang sudah berisi cincau hingga 2/3 tinggi gelas. Biarkan beku.
4. Bahan II, rebus semua bahan sambil diaduk sampai mendidih.
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR