4 Ciri-ciri Tabung Gas Elpiji 3 Kg yang DILARANG untuk Dibeli, No. 3 Malah Sering Dikira Ulah PERTAMINA

By Raka, Minggu, 8 Oktober 2023 | 13:10 WIB
Ciri-ciri tabung gas palsu (Kompas.com)

SajianSedap.com - Di masyarakat sendiri banyak jenis tabung gas elpiji dari Pertamina.

Hanya saja, banyak masyarakat yang masih menggunakan tabung gas elpiji 3 kilo.

Padahal peruntukannya hanya untuk masyarakat miskin dan UMKM.

Selain berat dan ukuran, masyarakat sangat senang dengan harga tabung gas ini.

Hal ini yang dimanfaatkan sejumlah pihak nakal.

Salah satunya dengan menjual tabung gas elpiji palsu.

Beberapa waktu lalu terekam dalam video sejumlah remaja tengah membongkar tabung gas LPG 3 kg.

Pasalnya, mereka merasa ditipu dengan isi tabung gas yang diduga merupakan air biasa.

Sehingga mereka membuka segel dan mengeluarkan isi tabung menggunakan regulator.

Tidak hanya itu, dalam video juga disebutkan bahwa tabung gas LPG 3 kg dengan segel merah adalah barang palsu.

Saat dikonfirmasi, VP Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman mengungkapkan bahwa tabung gas LPG 3 kg memang berisi zat cair.

Baca Juga: Sudah Sebulan Belum Beli Gas Lagi, Ternyata Bersih-bersih Satu Bagian Kompor ini Jadi Rahasianya