5 Coffee Shop Instagramable Di BSD Untuk Tempat Hangout Di Akhir Pekan

By Dwi, Minggu, 29 Oktober 2023 | 13:40 WIB
5 Coffee Shop Instagramable Di BSD Untuk Tempat Hangout Ketika Akhir Pekan (Instagram/hygge.signature)

SajianSedap.com - Selain menyediakan makanan yang enak, coffee shop dengan suasana yang instagramable juga menjadi tempat yang paling banyak dicari.

Bagi warga Jakarta dan Tangerang, ini dia 5 coffee shop instagramable di BSD yang wajib dikunjungi.

Hangout bersama teman di akhir pekan pasti jadi semakin mantap kalau kita datang ke tempat nongkrong ini.

Selain jadi tempat nongkrong, 5 coffee shop instagramable di BSD yang menyediakan aneka hidangan nikmat dengan nuansa berbeda ini bisa juga jadi tempat WFC (work from cafe).

5 Coffee Shop Instagramable Di BSD

1. Lemari Kopi

Menyediakan berbagai jenis kopi yang bisa kita nikmati sambil bersantai, Lemari Kopi menjadi salah satu coffee shop instagramable yang wajib untuk dikunjungi.

Tidak hanya kopi saja, ada beberapa jenis teh yang bisa kita pesan di sini.

Aneka hidangan seperti sandwich, mi hingga camilan ringan seperti kentang goreng juga tak boleh terlewatkan untuk disantap ketika hangout bersama teman.

Memiliki banyak spot yang instagramable, pastikan tak lupa untuk mengambil poto di tempat ini ya.

Alamat Lemari Kopi yang menarik untuk dikunjungi ini berada di Jl. Griya loka Raya, Ruko Sektor 1.1 Blok RE2, Jl. Komp. Bsd No.4, Kota Tangerang Selatan.

Baca Juga: Siapa Tahu Minat, Ini Tips-tips Buka Usaha Coffee Shop Agar Ramai Pengunjung, PENTING Banget Tentukan 3 Hal ini

 Baca Juga: Resep Kopi Susu Gula Aren, Minuman Favorit Ala Coffee Shop Kekinian

2. Tamper Coffee BSD

Tamper Coffee BSD menjadi salah satu coffee shop instagramable lainnya yang wajib kita kunjungi ketika berkunjung ke BSD.

Beralamat di The Breeze, Bsd City, Sampora, Kabupaten Tangerang, tempat nongkrong satu ini menyediakan aneka hidangan berat yang menarik untuk disantap.

Hidangan fancy lainnya seperti es krim juga bisa kita santap ketika bersantai sambil ngobrol.

Coffee shop di BSD satu ini juga bisa menjadi tempat nyaman untuk work from cafe (WFC).

3. Balai Coffee

Balai Coffee, coffee shop yang berlokasi di Komplek BSD City Jalan Griya Loka Raya Blok RB No. 5, Rw. Buntu, Kota Tangerang Selatan ini juga bisa menjadi tempat hangout yang seru.

Memiliki area yang luas, kita tak perlu bingung lagi kalau nongkrong bersama teman dalam jumlah yang banyak di sini.

Jika ingin ngemil, kita bisa memesan roti bakar dan beberapa minuman andalan mereka.

Namun ketika ingin menyantap hidangan yang berat, kita juga tak perlu khawatir, karena bisa memesan menu seperti mi hingga nasi.

Baca Juga: Resep Eclair Pandan, Camilan Lembut yang Bikin Ngeteh Di Rumah Jadi Seperti Di Cafe Mewah

 Baca Juga: 5 Resep Camilan Ala Cafe Praktis, Cocok Untuk Teman Nongkrong Di Rumah

4. Hygge Signature

Anak nongkrong di BSD dan sekitarnya pasti tahu dengan Hygge Signature.

Bagian out door di coffee shop ini memiliki bentuk yang unik, sehingga bikin momen hangout bersama keluarga jadi semakin menarik.

Di cafe yang beralamat di Upperwest Experience Center, Jl. BSD Raya Barat, CBD 55, ini kita bisa berfoto dengan suasana cafe yang instagramable.

Tak ketinggalan, aneka hidangan dengan tampilan yang begitu menarik harus kita pesan agar hangout bersama teman atau keluarga jadi terasa semakin lengkap.

Memiliki suasana yang sangat nyaman, tempat ini bisa jadi rekomendasi untuk work from cafe (WFC).

5. Turning Point Coffee

Turning Point Coffee merupakan salah satu coffee shop instagramable yang tak kalah hits di daerah BSD.

Begitu masuk ke bagian dalamnya, kita langsung dimanjakan dengan aneka dekorasi yang membuat kita langsung ingin berfoto.

Aneka hidangan lezat seperti pasta, sandwich dan minuman dingin di sini dijamin bisa manjakan mulut dan perut kita.

Memiliki suasana yang nyaman, bikin kita bisa bisa kerja di sini dengan tenang.

Itu dia 5 coffee shop instagramable di daerah BSD yang bisa jadi rekomendasi untuk dikunjungi di akhir pekan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Cafe Di Bintaro Untuk Tempat Nongkrong Di Akhir Pekan!

 Baca Juga: Tak Perlu ke Cafe Mewah, Hadirkan Saja Resep Melon Nipis Slush Ini di Rumah untuk Mengusir Gerah di Saat Cuaca Panas