SajianSedap.com - Garam biasanya identik dengan dapur.
Ya, sebagai bumbu paling dasar dalam berbagai olahan masakan, garam memang wajib sellau ada di dapur.
Bahkan sebagian orang pasti punya stok gram tambahan agar tidka kehabisan.
Selain memberikan rasa asin dan gurih, garam ini juga bertindak sebagai bahan pengawet.
Jadi garam memiliki banyak kegunaan.
Nah selain garam dapur, ada berbagai jenis garam lain yang cukup populer yaitu garam laun.
Perbedaan keduanya yaitu cara pengambilannya.
Jika garam dapur, sebagain besar diambil dari tambang garam.
Manfaat Meletakkan Semangkuk Garam di Sudur Ruangan
Sementara itu, garam laut diambil dari penguapan air laut.
Akan tetapi keduanya masih mengandung mineral yang sama serta yodium.
Tak hanya untuk kesehatan, ternyata garam laut punya manfaat lain yang cukup menakjubkan.
Sebab garam laut ternyata mampu membersihkan rumah dari energi negatif.
Berdasarkan ilmu Feng Shui, semangkuk kecil garam laut dipercaya mampu menyedot energi negatif yang tidak dibutuhkan tubuh.
Anda cukup meletakkan semangkuk garam laut di sudut ruangan atau kamar Anfa.
Semakin banyak Anda menaburkan garam laut di setiap sudut ruangan, semakin besar pula pusaran energi positif di hunian Anda.
Tak heran jika banyak orang yang dikatakan menyukai aroma air laut di pantai dan sebagian besar dari mereka percaya hal itu membantu menghilangkan energi negatif dalam diri.
Melansir dari Mashed, Kamis (12/12/2019), garam, khususnya garam laut mampu “menyerap” energi negatif yang ada di dalam rumah.
Oleh karena itu, Anda disarankan untuk meletakkan garam di sudut-sudut rumah, misalnya di dekat pintu dan jendela.
Anda juga bisa menaburkan garam pada karpet dan diamkan beberapa saat sebelum menyeruputnya dengan penyedot debu.
Tak hanya menghilangkan energi negatif di rumah.
Garam laut juga bisa membantu membuat ruangan menjadi bersih.
Baca Juga: Astaga, Banyak yang Tak Sadar, Ini Dia 5 Benda Paling Kotor di Dapur, Nomor 3 Sering Banget Dipakai
Caranya dengan melarutkan beberapa sendok makan garam laut ke dalam ember berisi air.
Gunakan airnya untuk membersihkan jendela rumah, lantai dapur, lantai ruang tamu, dan ruang makan.
Bagaimana tertarik mencobanya?