Cara Menghilangkan Noda Kuning Bekas Keringat di Kerah Baju, Kembali Bersih Hanya Digosok Pakai Air Dicampur Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Jumat, 3 November 2023 | 12:10 WIB
Cara menghilangkan noda keringat di kerah baju. (Google)

SajianSedap.com - Manusia tidak dapat menghindari berkeringat sepenuhnya.

Keringat adalah respon fisiologis alami tubuh manusia untuk mengatur suhu tubuh dan menjaga keseimbangan cairan.

Saat suhu tubuh naik, kelenjar keringat di kulit Anda melepaskan cairan keringat, yang kemudian menguap dari permukaan kulit untuk membantu mendinginkan tubuh.

Meski begitu, banyak orang menghindari tubuh berkeringat banyak saat beraktivitas sehari-hari.

Sebab berkeringat menimbulkan masalah pada pakaian yang meinggalkan bekas noda berwarna kekuningan.

Noda kekuningan ini dapat membuat tampilan pakaian terlihat buruk untuk dipakai, dan bahkan akan berakhir dibuang karena susah dihilangkan.

Tapi sebenarnya Anda bisa menghilangkan noda kuning bekas keringat dengan mudah jika tahu triknya.

Tak cukup dengan deterjen, Anda juga membutuhkan bahan pembersih yang lebih kuat.

Tak perlu harus membeli mahal-mahal di toko pembersih, Anda cukup memanfaatkan bahan yang sudah ada di dapur Anda seperti berikut ini. Yuk simak!

Cara Menghilangkan Noda Bekas Keringat

Dilansir dari Homes to Love, berikut empat cara menghilangkan noda keringat pada pakaian.

Anda bisa memanfaatkan lemon, aspirin, baking soda, dan pemutih oksigen.

Baca Juga: Ketiak Baju kok Kuning, Begini Cara Menghilangkan Noda Keringat dan Bekas Deodoran Cuma Modal Bahan Dapur Saja

1. Perasan air lemon

Perasan air lemon tak hanya mencerahkan pakaian, tapi juga mampu menghilangkan berbagai noda, termasuk noda keringat.

Untuk memanfaatkannya, peras lemon ke dalam mangkuk dan encerkan bersama air dengan takaran sama.

Oleskan perasan air lemon ke noda keringat, lalu biarkan noda kuning selama satu jam di bawah sinar matahari, dan cuci pakaian seperti biasa.

2. Aspirin

Tak hanya meredakan nyeri, deman, dan peradangan, aspirin juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda keringat pada pakaian, terlebih untuk noda yang parah.

Caranya, hancurkan beberapa aspirin yang tidak dilapisi menjadi bubuk dan campur dengan sedikit air untuk membuat pasta.

Kemudian, oleskan pasta ini ke noda keringat dengan sikat gigi, lalu cuci seperti biasa. Asam salisilat akan membantu menghilangkan noda.

3. Baking soda

Buatlah pasta menggunakan empat sendok makan baking soda dan 59 mililiter air hangat, lalu aduk kedua bahan sampai tercampur rata.

Setelah itu, gosokkan pasta ke noda keringat dengan jari-jari, jemur di bawah sinar matahari selama dua jam, dan cuci pakaian seperti biasa.

4. Pemutih oksigen 

Pemutih oksigen juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda keringat pada pakaian.

Rendam pakaian yang terdapat noda keringat ke dalam penghilang noda pemutih oksigen selama beberapa menit, lalu cuci pakaian seperti biasa.

Hindari menggunakan pemutih biasa yang dapat membuat pakaian lebih buruk.  

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Keringat pada Topi Pakai Bahan Dapur, Sekali Oles Langsung Lenyap, Ampuh Banget!

Tips Mencuci Pakaian Agar Awet

Sebelum mencuci barang apa pun, baca labelnya!

Ini akan memberi tahu Anda cara mencuci barang tersebut dan bahkan pengaturan apa yang harus digunakan untuk mencucinya.

Lalu, mencuci pakaian dengan air hangat memang memiliki manfaat.

Misalnya, dapat membantu menghentikan bau pakaian, jamur dan menghilangkan noda kotor secara menyeluruh.

Tapi, mencuci pakaian dengan air hangat hanya boleh dilakukan apabila pakaian tersebut sangat kotor dan bau.

Namun, mencuci pakaian dengan air dingin selain ramah lingkungan, lebih irit listri, tapi juga membuat pakaian lebih awet dan benang pakaian pun akan lebih tahan lama.

Juga, penting untuk mencuci pakaian dari sisi dalam ke luar.

Sebab, bagian terpenting dari pakaian Anda adalah bagian luarnya, jadi tampaknya logis untuk melindunginya dari intensitas mesin cuci.

Terutama jika pakaian Anda memiliki manik-manik, bordir, dan detail rumit lainnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Cara Menghilangkan Noda Keringat pada Pakaian

Baca Juga: Bersih TANPA Dikucek, Noda Keringat pada Hijab Bisa Lenyap Cukup Ditabur Bedak ini, Alhamdulillah Bisa Dipakai Lagi