SajianSedap.com - Jasa laundry kiloan menjadi pilihan yang diminati oleh banyak orang karena kemudahan dan manfaat yang ditawarkannya.
Anda hanya perlu mengumpulkan pakaian kotor Anda dan mengambilnya saat sudah bersih dan terlipat.
Dengan jasa laundry kiloan memungkinkan Anda menghemat waktu dan energi yang dapat dialokasikan untuk hal-hal lain.
Juga jasa laundry kiloan seringkali menambahkan pewangi dan pelicin khusus ke pakaian Anda, sehingga pakaian tercuci bersih dan wangi.
Belum lagi banyak jasa laundry kiloan menawarkan berbagai paket harga yang terjangkau dengan beragam jasa yang ditawarkan.
Beberapa jasa yang ditawarkan laundry kiloan umumnya seperti cuci basah, setrika, pencucian barang tertentu seperti karpet, hingga dry cleaning.
Di antara banyak jasa tersebut, apakah Anda familiar dengan dry cleaning?
Banyak orang mengira metode mencuci dengan cara dry cleaning adalah suatu teknologi mencuci kering tanpa cairan apa pun.
Sepengetahuan mereka, mencuci dengan cara ini relatif lebih mahal dengan harapan hasil cuciannya jadi lebih bersih ketimbang laundry.
Apakah seperti itu? Simak penjelasannya berikut ini.
Teknik dry-clean tidak berbeda jauh dari wet-clean (cuci basah) yang bisa membersihkan segala perlengkapan berbahan tekstil seperti baju, sepatu kain, tas kain, bed cover, dan karpet.
Nah, pengertian dry-clean itu sendiri sebenarnya ada dua dilansir dari Kompas.
Source | : | tribunnews,kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR