Bisa Bikin Sendiri, Ternyata Semprotan dari Campuran Maizena Bisa Bikin Kaca Buram Berkilau Lagi, Begini Cara Bikinnya!

By Idam Rosyda, Kamis, 30 November 2023 | 16:40 WIB
bahan rumahan pembersih kaca ()

SajianSedap.com - Jika Anda memiliki jendela kaca di rumah, jendela ini baisanya akan berubah menajdi buram jika musim hujan tiba.

Tak lain karena cipratan dari air hujan biasanya sering terkena jendela kaca Anda.

Selain itu jika sebelumnya ada debu yang menempel, sudah pasti semakin membuat jendela kaca Anda bertambah buram.

Seringkali untuk membersihkannya perlu tenaga ekstra.

Namun sebenarnya Anda bisa membuat pembersih rumahan yang ampuh mengembalikan kilau jendela kaca Anda loh.

Pembersih kaca bebas amonia ini hanya menggunakan sedikit bahan dapur Anda.

Cukup kuat untuk menghilangkan cipratan dan kotoran sambil tetap meninggalkan kilau yang sangat jernih.

Cara Membuat Semprotan Pemberish Kaca dengan Bahan Tepung Maizena

Dicampur dan disimpan dalam botol semprot, produk ini memiliki umur simpan yang lama dibandingkan dengan pembersih lainnya dan aman untuk sebagian besar permukaan kaca Anda.

Meskipun sebagian besar pembersih kaca mengandung amonia, yang dapat mengganggu sistem pernapasan, kulit, dan mata, resep pembersih kaca ini mengandalkan kekuatan pembersih dari cuka putih, alkohol gosok, dan tepung maizena, menjadikannya alternatif yang bagus untuk pembersih jendela tradisional.

Khususnya tepung maizena yang membuat pembersih kaca buatan sendiri ini menjadi pemenang.

Tepung maizena tidak pernah larut dalam cairan, sehingga pembersihnya sedikit abrasif.

Baca Juga: Sayang Buang Uang, Cara Kembalikan Kilau Emas Muda yang Menghitam Gak Perlu ke Toko Emas! Cukup Siapkan 2 Bahan ini Saja