3 Cara Membuat Kue Kering agar Tidak Gampang Hancur, Kuncinya Jangan Terlalu Banyak Pakai Bahan Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 10 Desember 2023 | 18:25 WIB
Tips membuat kue kering agar tidak mudah rapuh dan hancur. (Splash of Taste)

1. Perhatikan takaran telur

Penggunaan telur pada kue kering biasanya berfungsi sebagai pengikat adonan.

Namun, Anda tetap harus memerhatikan takaran dari takaran telur.

Pemakaian putih telur yang terlalu banyak dapat membuat kue kering keras.

Sebaliknya, terlalu banyak menggunakan kuning telur juga bisa membuat adonan terlalu rapuh.

2. Gunakan mentega dan margarin dengan perbandingan tepat

Takaran mentega yang digunakan untuk membuat kue kering juga harus diperhatikan.

Kamu bisa menggunakan takaran sebanyak 200 gram mentega dengan 40 gram margarin.

Ditambahkan dari buku "Kue Kering Hari Raya: 65 Resep Kukis Istimewa" (2019) oleh Veronica Dhani terbitan Gramedia Pustaka Utama, penggunaan butter saja juga bisa memicu kue kering rapuh.

3. Gunakan tepung protein serbaguna

Dilansir dari laman The Spruce Eats, salah satu penyebab kue kering terlalu rapuh adalah penggunaan tepung kue atau pastry yang membuatnya lembut.

Sebaiknya, gunakan sebagian besar takaran tepung serbaguna pada adonannya.

Ditambahkan dari buku "Kue kering tepung beras" (2005) oleh Taufik M. terbitan Kawan Pustaka, gunakan tepung terigu protein sedang atau tepung serbaguna agar kue tidak terlalu rapuh.

Penggunaan tepung beras sering kali membuat kue lebih renyah karena tidak adanya kandungan gluten.

Baca Juga: Sisa Kue Kering Natal Bisa Bertahan Lebih Dari Satu Bulan, Begini Caranya