Langkah-langkah Memasak Bawang Goreng agar Tetap Renyah dari Pagi Sampai Malam

By Raka, Selasa, 19 Desember 2023 | 16:40 WIB
Cara masak bawang goreng renyah (Tribun Manado)

SajianSedap.com - Kabar gembira bagi yang suka makan bawang goreng.

Olahan bawang merah ini baru saja dinobatkan sebagai kondimen terbaik nomor 2 di dunia versi tasteatlas.

Wajar saja, karena banyak makanan di Indonesia yang kerap menggunakan bahan makanan ini.

Sebut saja bubur ayam, nasi goreng sampai yang viral belakangan ini, ditabur di atas bakso.

Hanya saja terkadang tekstur dari bawang goreng masih terlalu lembek.

Tentu jadi kurang terasa nyaman begitu masuk mulut.

Untuk menghindari hal tersebut, tak ada salahnya menggunakan trik ini agar renyahnya tahan lama.

Trik Memasak Bawang Goreng Garing yang Tahan Lama

1. Iris

Iris tipis bawang merah goreng.

Jangan terlalu tebal, jangan juga terlalu tipis.

Kalau terlalu tebal, bawang mungkin renyah diluar tapi masih basah di dalam.

Kalau sudah begini kerenyahannya tidak bisa tahan lama.

Baca Juga: Emak-emak Nyesel Gak Tahu, Kalau Mau Bikin Bawang Goreng Coba Lumuri dengan Tepung Ini Sebelum Digoreng, Dijamin Hasilnya Renyah Tahan Lama

2. Keringkan sebentar

Setelah dipotong, tata melebar di atas tampah.

Biarkan dulu supaya mengering dan kadar airnya semakin berkurang.

Kurang lebih selama setengah jam.

Cara ini akan membuat renyahnya bawang goreng bisa bertahan lama.

3. Taburkan tepung maizena

Taburkan sedikit tepung maizena di atasnya untuk perenyah.

Kalau kebanyakan bisa jadi hasilnya mirip bawang merah goreng tepung.

4. Goreng dengan minyak kelapa

Untuk bawang goreng yang renyahnya tahan lama, gunakan minyak kelapa.

Bisa juga menggunakan minyak sayur biasa, tapi renyahnya tidak bisa bertahan selama minyak kelapa.

Masukkan bawang merah saat minyak telah panas.

Goreng dalam api kecil saja sambil terus diaduk supaya matangnya merata dan kering betul.

Dengan begini, bawang goreng renyah bisa tahan lama.

 Baca Juga: Untung Dikasih Tahu Mertua, Kalau Ingin Buat Bawang Goreng yang Renyah Ternyata Pakai Tambahan 1 Tepung Ini, Kriuknya Jadi Tahan Berbulan-bulan

5. Angkat sebelum coklat

Segera angkat bawang merah begitu warnanya sudah keemasakan.

Jangan menunggu sampai cokelat karena proses pematangan bawang merah masih terus berlangsung setelah diangkat dari minyak.

Nantinya, bawang yang keemasan itu akan menyokelat kemudian.

6. Tiriskan

Bawang merah sebaiknya dibiarkan dulu di atas penirisnya untuk beberapa saat.

Jangan langsung dituang ke atas kertas minyak.

Minyak yang menyerap di kertas akan mengenai bawang merah, membuatnya basah dan akhirnya tidak terlalu renyah.

Tidak sulit kan membuat bawang goreng yang renyahnya tahan lama?

Menemukan jenis bawang merah Sumenep atau Brebes pun mudah di pasaran.

Goreng dengan cara di atas lalu jangan lupa simpan dalam wadah kedap udara setelah mendingin.

Dijamin, bawang goreng renyah tahan lama bisa kita dapatkan.

 Baca Juga: Dikasih Tahu Mertua dari Brebes, Trik Bikin Bawang Goreng Renyah Ternyata Praktis Banget, Modalnya Cuma Iris dengan Cara Seperti Ini