Cara Mudah Membedakan Margarin dan Mentega, Ibu-Ibu Pasti Langsung Sadar

By Dwi, Kamis, 21 Desember 2023 | 08:10 WIB
Perbedaan Margarin Dan Mentega (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Sering dikira sama, ternyata margarin dan mentega sangat lah berbeda.

Tidak hanya dari segi rasa, mulai dari bahan yang digunakan hingga proses penggunaannya juga sangat beda.

Untuk mentega biasanya kita gunakan untuk membuat cake atau kue.

Sedangkan margarin, biasanya digunakan untuk roti atau makanan lainnya.

Bagi pemula yang ingin belajar masak, sebaiknya simak artikel berikut ini agar tidak salah saat menggunakannya.

Apalagi saat membuat kue kering untuk Natal, kita harus paham mana mentega dan margarin saat akan memasukkannya sebelum diaduk rata.

Memang awalnya terkesan sulit, namun setelah melihat artikel berikut kita pasti akan jadi lebih paham bagaimana tekstur margarin ataupun mentega.

Perbedaan Margarin Dan Mentega

1. Perbedaan Dari Segi Bahan

Untuk membedakannya, kita bisa melihatnya dari segi bahan terlebih dahulu.

Untuk mentega, pada umumnya terbuat dari lemak hewani, misalnya seperti susu sapi.

Tapi ada juga yang membuat mentega dengan menggunakan susu domba, susu kambing, susu lembut ataupun susu kerbau.

Sedangkan untuk margarin, pada tahun 1800an, margarin dibuat dengan menggunakan lemak hewani.

Baca Juga: Sekali Tersaji di Meja, Resep Ikan Goreng Mentega Ini Bisa Bikin Nasi Ludes