Makan Ayam Pop di Restoran Pagi Sore Jadi Semakin Murah dengan Hacks Ini, Nyesel Baru Sadar Sekarang

By Ersi PW, Jumat, 22 Desember 2023 | 16:20 WIB
Ayam pop Pagi Sore. (Babad Id)

 

SajianSedap.com - Sase Lovers salah satu penggemar nasi padang?

Salah satu restoran nasi padang yang terkenal di Jakarta adalah Pagi Sore.

Di Pagi Sore menu yang menjadi best sellernya, ayam pop.

Ayam dengan bumbu putih pucat yang menyerap sempurna ini enaknya tak ada obat.

Warna bumbu yang putih ini berasal dair bumbu yang digunakan.

Yakni bawang putih, bawang merah, jeruk nipis, daun salam, lengkuas dan garam.

Setelah diberi bumbu kemudian ayam pop direbus dengan air kelapa dan bawang putih cincang.

Setelah itu barulah ayam digoreng dalam minyak panas agar matang sempurna dan menimbulkan tekstur yang renyah.

Hacks Makan Ayam Pop

Ayam pop yang disajikan oleh restoran padang ini memang sempurna.

Kuahnya kental, gurih dan ayamnya super empuk.

Tak heran bila menu ini selalu laris manis.

Baca Juga: Satu Indonesia Pasti Mengira karena Genre Musik, Padahal Asal Usul Ayam Pop di Warung Padang Ternyata dari Kata ini