4 Cara Mudah Membersihkan Panci Stainless Steel yang Gosong Agar Kembali Kinclong, Cuma Gunakan Bahan Dapur Ini Saja

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 30 Desember 2023 | 13:10 WIB
Cara membersihkan panci stainless steel gosong. (Serious Eats)

SajianSedap.com - Alat masak berbahan stainless steel adalah peralatan masak yang banyak digunakan.

Ini karena peralatan masak berbahan stainless steel memiliki keunggulan seperti tahan lama, dapat memanas dengan cepat dan merata, dan menahan panas dengan baik.

Beberapa alat masak stainless steel yang cukup banyak digunakan adalah panci dan wajan.

Dan karena bahannya tidak reaktif, Anda bisa memasak apa saja di dalam panci dan wajan stainless steel tanpa perlu khawatir akan merusak permukaannya.

Namun, meski dirancang menahan korosi dan karat, alat masak stainless steel tidak tahan terhadap gosong serta perubahan warna.

Inilah yang membuat wajan mudah sekali gosong setelah digunakan untuk memasak di atas api kompor.

Dan ketika ini terjadi, tentu permukaannya yang mengkilap akan terlihat tak menarik ketika kondisi ini terjadi.

Tapi jangan ambil pusing dulu, sebab ada cara membuatnya selalu terlihat bersih seperti berikut ini.

Anda hanya memerlukan pembersih dari bahan dapur Anda seperti berikut. Yuk simak!

Cara Membersihkan Panci Stainless Steel Gosong

Beberapa bahan dapur yang umum digunakan untuk membersihkan panci gosong adalah soda kue, sabun cuci piring, dan campuran jeruk nipis dengan garam.

Simak tips membersihkan panci gosong agar mengilap kembali dari The Spruce berikut.

Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Panci Aluminium Gosong dengan Bahan Dapur, Bisa Kembali Kinclong Seperti Baru