Bisa Dibawa ke Luar Negeri? 4 Makanan Indonesia Ini Bisa Awet Berhari-hari Meski Tanpa Pengawet, Enggak Cuma Rendang

By Idam Rosyda, Kamis, 4 Januari 2024 | 11:40 WIB
5 jenis makanan yang awet berhari-hari sehingga bisa dibawa (freepik)

2. Cakalang rica

Jika memasak cakalang rica, cakalang digoreng kering terlebih dahulu kemudian dimasak bersama sambal rica.

Sambalnya tidak mentah maupun hanya disiram air panas, melainkan benar-benar dimasak.

Setelah selesai masak bisa dimasukan ke dalam freezer, selalu ingat untuk divakum agar bisa bertahan lama.

Cakalang rica bisa bertahan sampai satu bulan.

Ikan cakalang sendiri mempunyai daging putih dengan tekstur lebih padat dan memiliki serat yang baik.

Sehingga cakalang bisa awet dan tidak mudah hancur jika dipanaskan kembali.

3. Sambal Roa

Makanan khas Indonesia lain yang awet selanjutnya sambal roa khas Manado yang terbuat dari ikan roa.

Selain sebagai cocolan makan gorengan, sambal roa bisa dijadikan sebagai lauk.

Ikan roa dimasak dengan cara diasap sehingga teksturnya juga lebih padat dan tidak mudah hancur.

Tekstur ikan roa tidak selembek jenis ikan lainnya sehingga lebih awet dan bisa bertahan lama di freezer.

4. Ayam Goreng

Makanan yang dapat dibuat dengan mudah dan juga awet selanjutnya ialah ayam goreng.

"Ayamnya diungkep aja terus disimpan, lalu bisa di-steam terlebih dahulu baru digoreng," jelas chef Ragil.

Seperti dijelaskan di atas jika ayam bisa terlebih dahulu dibumbui baru digoreng.

Setelah itu baru disimpan ke dalam freezer.

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul 7 Kuliner Indonesia yang Awet Jika Dibekukan, Ada Rendang hingga Kuah Soto

Baca Juga: Jenis Ikan yang Sebaiknya Dihindari untuk MPASI Bayi, Mamah Muda Catat Ya!