Cara Ampuh Membuat Kuah Soto agar Tidak Berminyak, Ternyata Harus Ditambahkan 1 Hal Penting ini

By Raka, Minggu, 7 Januari 2024 | 09:40 WIB
Trik memasak kuah soto agar tidak gampang berminyak (Sajian Sedap)

Coba perhatikan, siapa yang sering menambahkan air ke dalam blender supaya bumbu bisa halus?

Sebenarnya, untuk soto yang bumbunya akan kita tumis, paling baik, tambahkan minyak ke dalamnya dan bukan air.

Kira-kira tambahkan minyak sekitar 2 sendok makan saja untuk membantu penghalusan bumbu di dalam blender.

Nah, nantinya ketika ditumis, kita tidak perlu lagi menambahkan minyak sama sekali.

Kalau ditambahkan lagi, sudah pasti soto ayam akan jadi super berminyak.

Tenang saja, jika terus ditumis dan diaduk, bumbu halus akan mengeluarkan minyak sendiri, kok.

Tapi, minyak ini akan membuat soto jadi super sedap rasa dan aromanya.

Warna soto pun jadi super cantik.

Lalu, kenapa bumbu soto sebaiknya tidak ditambahkan air saat blender?

Jawabannya sederhana.

Soalnya, bumbu soto akan kita tumis.

Baca Juga: Fakta Soto Tangkar Khas Betawi, Olahan Jeroan yang Lahir saat Penjajahan Belanda