3 Makanan Artis ini Milik Artis Ternama, Mulai dari Tahu sampai Jengkol yang Dimasak Berhari-hari! Pernah Coba?

By Ersi PW, Rabu, 10 Januari 2024 | 18:40 WIB
Jengkol sajian Dapur Ngacir. (Detikfood)

SajianSedap. com - Artis Indonesia kini semakin banyak berlomba-lomba untuk berbisnis di bidang kuliner.

Dunia kuliner tampaknya menjadi daya tarik siapa pun untuk digeluti, salah satunya selebriti.

Baik usaha online hingga ada restoran offlinenya.

Harga yang ditawarkan juga beragam, rata-rata masih ramah di kantong masyarakat.

Kita kepoin yuk siapa saja yang mempunyai usaha kuliner.

Penasaran?

Mari kita bahas satu per satu.

3 Makanan Milik Artis

mBAKSOimah - Soimah

Soimah yang dikenal sebagai artis mulitatalenta kini mulai mencoba peruntungan di dunia kuliner dengan menjual bakso.

Penjualannya ditawarkan secara online.

Yang penasaran, namanya adalah mBAKSOimah.

Selain varian bakso kuah, Soimah juga menjual tahu bakso.

Baca Juga: Nikmatnya Gabungan Baslok dan Dimsum Bikin Satu Gerobak Ini Selalu Diburu Pelanggan! Harganya Rp 10 ribuan

Semuanya dikemas menggunakan kemasan ready to cook, jadi pelanggan bisa mengolahnya sendiri di rumah.

Untuk tahu baksonya, sempat viral karena ukurannya yang cukup besar.

Teksturnya juga padat, berdaging dan enak.

Tahu baksonya dikemas dengan isian 10 buah ditambah bonus saus kecap.

Saus kecapnya memiliki cita rasa cenderung manis dan ada sedikit pedas.

Sase Lovers pernah mencobanya?

La Joie Bakery Cafe - Prilly Latuconsina

Belum lama ini aktris ternama, Prilly Latuconsina membuka bakery cafe di daerah Jakarta Selatan.

Tempatnya cantik, fancy dan banyak menyediakan pilihan pastry yang beragam.

Tersedia pastry dari yang manis hingga asin.

Anda bisa pesan soes cream dan eclair raspberry yang sering dimakan Prilly.

Tipe kulit dari soesnya lembut dan creamnya itu kayak susu vanilla namunnggak terlalu manis dan isiannya tak terlalu banyak.

Baca Juga: Sering Beli Tapi Banyak yang Tak Tahu Asal-usul Roti Maryam, Begini Awal Mula Kemunculannya

Dapur Ngacir - Mandra

Sudah lama tak terdengar, kini seorang komedia legendaris Mandra membuka usaha tempat makan. 

Sang komedian memberi namanya Dapur Ngacir yang berlokasi di Depok. 

Tempat makan ini berhasil membuat banyak orang penasaran.

Tentunya, konsep yang dihadirkan di warung makannya serba kuliner khas Betawi.

Menu yang menjadi andalan di sini adalah jengkol yang dimasak berhari-hari sehingga baunya tak lagi menyengat.

Sase Lovers penggemar makanan khas Betawi?

Silakan mampir ke Dapur Ngacir ini. 

 Baca Juga: Nyesel Langsung Dibuang, Ternyata Sisa Air Cucian Beras Ampuh Bikin Masakan Jadi Makin Sedap, Begini Caranya!