Bukan Cuma Bikin Kenyang, Pokcoy Ternyata Baik untuk Kesehatan Hati!

By Ersi PW, Senin, 15 Januari 2024 | 08:40 WIB
Manfaat pokcoy (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Anggota keluarga kubis-kubisan ini memiliki gizi yang mirip dengan saudara-saudaranya seperti sawi dan brokoli.

Bagian daunnya yang berwarna hijau gelap menjadi petunjuk sayuran ini banyak mengandung asam folat, vitamin C, dan betakaroten yang di dalam tubuh bisa diubah menjadi vitamin A.

Kandungan asam folat membuat sayuran ini cocok dikonsumsi ibu hamil karena bisa menyehatkanpertumbuhan janin.

Selain itu, pokcoy juga merupakan sumber vitamin K yang istimewa.

Dua di antara banyak fungsi vitamin ini adalah menjaga kesehatan darah dan kesehatan tulang.

Seperti brokoli, pokcoy juga mengandung lutein dan zeasantin meskipun dalam kadar yang lebih rendah.

Kedua senyawa ini adalah antioksidan yang menjaga kesehatan retina mata.

Dibandingkan sayuran-sayuran hijau lainnya, kalsium pokcoy lebih mudah diserap karena kandungan oksalatnya lebih sedikit.

Baik dimasak, dimakan mentah, atau dijus, pokcoy merupakan sumber serat yang tak perlu diragukan lagi.

Dari teksturnya saja kita bisa tahu sayuran ini banyak mengandung serat tak larut yangmenyehatkan fungsi pencernaan.

Sase Lovers suka konsumsi pokcoy?

Baca Juga: Cara Mengatasi Si Kecil yang Tak Suka Sayuran, Sebaiknya Hadirkan Resep Pokcoy Taosi Wijen Ini