Resep Rebung Cah Wortel Udang, Masakan Khas Imlek yang Super Mudah Dibuat

By Dwi, Selasa, 16 Januari 2024 | 14:35 WIB
Resep Rebung Cah Wortel Udang (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Rebung Cah Wortel Udang yang enak dan mudah dibuat ini pastikan hadir sebagai hidangan saat Imlek nanti ya sase lovers.

Hadir dengan dengan rasa yang sedap maksimal, menu simple pasti cocok disantap dengan hidangan apa saja.

Kalau punya stok rebung di rumah, langsung saja contek menu praktis berikut ini agar bisa langsung disajikan di meja makan.

Waktu: 20 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:150 gram rebung diiris tipis-tipis2 buah wortel dipotong serong50 gram udang kecil, dikupas2 siung bawang putih dicincang halus1/2 buah bawang bombay diiris panjang1 cm jahe dimemarkan3 buah cabai merah besar, dipotong serong1 sendok teh kecap ikan1/2 sendok makan saus tiram3/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir100 ml air2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Rebung Cah Wortel Udang:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe , dan cabai merah sampai harum.

2. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan rebung dan wortel. Aduk sampai setengah matang.

4. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

5. Tuangkan air. Masak sampai matang.