Cara Membersihkan Panci Stainless Dari Noda Pelangi Membandel, Cuma Digosok Pakai 1 Bahan Dapur Ini Langsung Lenyap

By Amelia Pertamasari, Kamis, 1 Februari 2024 | 19:40 WIB
Cara menghilangkan noda pelangi di wajan stainless steel. (it's a clean machine)

SajianSedap.com - Alat masak stainless steel adalah salah satu peralatan memasak yang disukai banyak orang.

Stainless steel dikenal karena kekuatannya dalam mengatasi korosi dan tahan terhadap karat. Ini membuatnya cocok untuk digunakan dalam peralatan dapur yang sering terpapar air dan kelembaban.

Stainless steel juga memiliki kekuatan dan ketahanan yang tinggi terhadap tekanan dan suhu tinggi, sehingga lebih baik dibanding bahan lain.

Namun, pernahkah Anda menemukan lapisan atau noda warna-warni seperti pelangi pada panci stainless steel?

Namun pernahkah Anda menemukan lapisan alat masak stainless steel Anda mengalami perubahan warna?

Tenang dulu, sebetulnya lapisan tersebut merupakan suatu yang wajar.

Panci stainless steel sering mengandung kromium—logam kokoh—yang membantu menjaganya dari karat atau korosi.

Ini pada dasarnya adalah lapisan pelindung tipis yang berubah warna ketika dikombinasikan dengan udara dan panas tinggi.

Namun, tak perlu khawatir karena tanda pelangi benar-benar aman.

Meski demikian, tanda pelangi itu dapat mengganggu saat memasak sehingga perlu membersihkannya.

Bagi Anda yang ingin mencoba membersihkannya, Anda bisa mencoba melakukan cara berikut ini. Yuk simak!

Baca Juga: 4 Bahan Dapur Untuk Menghilangkan Bau Amis yang Menempel pada Alat Masak