Cara Ampuh Mengusir Tikus dengan Buah Mengkudu, Triknya Gampang

By Idam Rosyda, Minggu, 11 Februari 2024 | 19:25 WIB
Cara ampuh mengusir tikus dari rumah dengan buah mengkudu. (Kolase dari Kompas)

SajianSedap.com - Mengkudu adalah sebuah tumbuhan yang berasal dari Asia Tenggara dan beberapa wilayah Pasifik.

Buahnya yang kecil dan berbentuk oval, sering kali dikenal sebagai "buah noni", memiliki rasa yang cukup pahit.

Meskipun buahnya kurang populer di beberapa tempat karena rasanya yang tidak terlalu enak, tanaman ini telah digunakan dalam berbagai tradisi obat-obatan tradisional di berbagai budaya.

Mengkudu telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk berbagai kondisi, termasuk untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengurangi peradangan, mengobati gangguan pencernaan, dan meredakan nyeri.

Beberapa penelitian juga telah mengungkapkan potensi manfaat kesehatan dari mengkudu, termasuk aktivitas antioksidan, antiinflamasi, dan antimikroba dari berbagai komponen yang terdapat di dalamnya.

Cara Mengusir Tikus dengan Mengkudu

Selain itu, buah mengkudu juga telah dimanfaatkan dalam produk-produk kesehatan modern, termasuk dalam bentuk suplemen makanan, jus, dan teh herbal.

Nah selain bermanfaat untuk obat, mengkudu ternyata juga memiliki kegunaan lain loh.

Mengkudu ternyata merupaka bahan alami yang bisa digunakan untuk membasmi tikus.

Ya, keberadaan tikus yang menganggu di rumah Anda ternyata bisa diusir dengan menggunakan mengkudu.

Lantas bagaimana caranya?

Yuk simak.

Baca Juga: 3 Cara Mengusir Nyamuk dari Rumah Pakai Sabun Cuci Piring, Lebih Aman dan Mudah Digunakan

Belum banyak orang yang mengetahui kalau mengkudu bisa dimanfaatkan untuk mengusir tikus dari rumah.

Buah ini cukup dipotong-potong dan diletakkan di titik-titik yang kerap dilewati tikus atau sarang dari hewan pengerat ini.

Namun, pastikan untuk mengganti buah mengkudu secara berkala apabila kondisinya sudah mulai mengering.

Selain mengkudu ada beberapa bahan lain yang juga bisa Anda gunakan.

1. Kulit telur

Telur yang sudah dimasak jangan langsung dibuang kulitnya karena sampah ini bisa dimanfaatkan untuk mengusir tikus dari rumah.

Cara menggunakannya, kulit telur cukup dihancurkan hingga halus, keringkan di bawah sinar matahari atau oven, lalu ditaburkan.

Kulit telur dapat ditamburkan ke titik-titik yang dicurigai menjadi tempat persembunyian tikus -dan bahan alami ini bisa mengusir kecoak dan cicak.

2. Cuka putih

Cuka putih termasuk bahan yang keras untuk tikus karena aromanya yang menyengat sehingga hewan pengerat ini akan memilih untuk menjauh.

Supaya tikus dapat diusir menggunakan cuka putih, teteskan bahan ini ke bola-bola kapas dan tempatkan ke titik-titik yang sering dilalui tikus.

Bola-bola kapas yang sudah beberapa hari ditempatkan perlu diganti secara berkala supaya aroma cuka putih tetap bertahan.

Cara lain yang dapat dicoba adalah lap atau seka permukaan dalam rumah menggunakan cuka putih yang dicampur menggunakan air bersih.

Baca Juga: Baunya Dibenci Semut, 7 Bahan Dapur Ini Bisa Usir Semut dari Rumah

Dalam hal ini, jangan lupa menggunakan sarung tangan ketika meneteskan cuka putih ke bola-bola kapas supaya tangan tidak terkena.

Kedua, cara yang sudah disarankan perlu dilakukan secara teratur sampai tikus benar-benar angkat kaki dari rumah.

3. Bubuk kopi

Tak ada salahnya mengorbankan sedikit dari bubuk kopi yang setiap pagi diseduh untuk mengusir tikus dari rumah.

Bubuk kopi dapat membasmi tikus karena aroma bahan ini tidak disukai oleh hewan pengerat yang membuat mereka segera menyingkir.

Sekitar satu genggam bubuk kopi dapat diletakkan pada titik-titik yang sering kali didatangi tikus agar mereka berpikir dua kali sebelum mendekat.

Untuk cara yang satu ini, bubuk kopi dapat disebarkan di sekitaran meja makan atau dapur yang kerap disambangi tikus.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Bahan Alami untuk Mengusir Tikus, Ada Durian hingga Mengkudu

Baca Juga: 3 Cara Mengusir Nyamuk dari Rumah Pakai Sabun Cuci Piring, Lebih Aman dan Mudah Digunakan