Cara Cepat Mencairkan Bunga Es Dengan Spatula, Tak Perlu Lagi Mematikan Kulkas

By Raka, Jumat, 23 Februari 2024 | 18:23 WIB
Cara cepat mencairkan bunga es menggunakan spatula (eBay)

SajianSedap.com - Sase lovers termasuk yang menjadikan kulkas sebagai tempat penyimpanan favorit?

Pastinya anda tak sendiri, karena banyak orang yang kerap memilih menyimpan bahan makanan dan minuman dalam mesin pendingin ini.

Saking penuhnya, terkadang banyak yang memilih suhu dalam kulkas semakin diturunkan.

Hal ini dapat berdampak munculnya bunga es.

Meski kini sudah banyak kulkas yang tak memiliki masalah ini, banyak masyarakat yang membeli peralatan elektronik ini karena dirasa lebih murah.

Biasanya orang-orang akan mengatasi bunga es dengan cara mematikan kulkas.

Hanya saja cara ini membutuhkan waktu lama dan juga dapat membuat bahan makanan jadi mudah busuk.

Untuk itu, kita bisa mencoba menghilangkan bunga es dengan sejumlah trik berikut.

Salah satunya pakai spatula.

Cara Mencairkan Bunga Es di Kulkas

Coba gunakan cara berikut untuk membersihkannya, melansir Compact Appliances.

Pembersihan bunga es Anda dijamin lebih efektif dan cepat daripada membiarkannya mencair lama-lama.

 Baca Juga: 4 Cara Mencairkan Bunga Es yang Menumpuk Hanya dalam 30 Menit