Cara Membuat Sayur Layu Kembali Segar Tanpa Bahan Kimia, Cukup Rendam dalam Semangkok Air Ini

By Amelia Pertamasari, Selasa, 20 Februari 2024 | 20:05 WIB
Cara menyegarkan sayuran layu. (100 Days of Real Food)

SajianSedap.com Sayuran adalah bahan makanan yang menyehatkan sehingga banyak orang mengonsumsinya tiap hari.

Sayuran mengandung berbagai macam nutrisi penting seperti vitamin A, vitamin C, vitamin K, folat, kalium, zat besi, dan serat makanan.

Konsumsi sayuran secara teratur membantu tubuh mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan.

Selain itu, sayuran dapat menambah rasa, tekstur, dan warna pada hidangan, membuatnya lebih menarik dan lezat.

Dan di Indonesia sendiri sayuran mudah didapat dengan harga yang terjangkau sehingga hampir setiap orang menyediakan di meja makan mereka.

Maka untuk kebutuhannya ini, banyak orang suka menyetok sayuran untuk dikonsumsi selama beberapa hari.

Sayuran cukup dimasukkan ke kulkas untuk menjaga keawetannya sebelum diolah.

Tapi terkadang Anda menemukan sayuran menjadi layu karena terlalu lama disimpan dan tak renyah lagi bukan?

Nah, Anda bisa mengembalikan kesegerannya dengan mudah seperti cara berikut ini, lo. Yuk simak!

Cara Menyegarkan Sayuran Layu

Berikut tips sederhana dari "Aneka Tip Seputar Dapur" (2017) oleh Srikandi Waluyo dan A. Rahartati Bambang Haryo terbitan Elex Media Komputindo yang bisa diikuti.

Baca Juga: Tidak Asal, Ini 5 Tips Buka Usaha Sayuran Segar Agar Untung Besar

1. Buang bagian yang layu lalu simpan di kulkas

Apabila ingin mengonsumsi atau mengolah sayuran yang layu, lebih baik buang dulu bagian yang mulai kering.