Bisa menggunakan minyak kelapa atau minyak zaitun.
Sementara itu untuk menjadikan nasi wangi bisa ditambahkan sedikit cuka atau beberapa helai daun pandan.
Misalnya membuat nasi liwet sunda bisa menambahkan bumbu rempah seperti daun salam, potongan cabai, irisan bawang dan serai.
Apabila menginginkan nasi tidak mudah basi bisa ditambahkan jeruk nipis atau lemon saat memasak beras.
Satu liter beras gunakan setengah jeruk nipis atau lemon.
Jeruk nipis dan lemon mengandung anti bakteri yang dapat memperlambat nasi untuk basi.
Selain menambahkan beberapa tambahan bumbu, ada beberapa tips yang juga pantang Anda lewatkan saatmemasak nasi.
1. Cuci Beras yang Akan Dimasak Tak Lebih Dari 3 Kali
Tips yang pertama yakni saat mencuci beras.
Pastikan saat mencuci beras yang akan dimasak, beras bersih dari semua kotoran yang mungkin tertinggal.
Ketika mencuci beras, sebaiknya tidak lebih dari 3 kali dicuci dengan air bersih.
Tiga kali cuci sudah cukup untuk membuat beras menjadi bersih.
Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Duri Ikan yang Nyangkut Di Tenggorokan Tanpa Gumpalan Nasi