5 Makanan Dan Minuman Ini Tak Bisa Dikonsumsi Bersama Udang, Efek Sampingnya Tidak Main-main

By Raka, Selasa, 27 Februari 2024 | 11:11 WIB
Makanan dan minuman yang dilarang disantap bersama udang (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Sase lovers termasuk pecinta udang?

Hidangan laut ini memang jadi salah satu yang populer.

Bahkan salah satu olahan udang seperti tempura banyak disukai anak-anak.

Hanya saja, hidangan laut ini memang tak bisa sembarangan orang karena rentan menimbulkan alergi.

Selain itu, udang juga berbahaya jika dikonsumsi bersama makanan dan minuman ini.

Daftar Makanan dan Minuman yang Tak Bisa Disantap Bersama Udang

Berikut sederet makanan dan minuman yang tidak dianjurkan dikonsumsi bersamaan dengan udang.

1. Labu merah

Sifat labu merah dan udang bisa dikatakan berbalik.

Labu miliki sifat yang dingin dengan rasa manis dan efektif obati asma juga dahak.

Sedangkan udang lebih hangat yang sehatkan ginjal dan anti kanker.

Menggabungkan dua jenis makanan ini bisa sebabkan diare dan kerusakan tertentu pada kesehatan.

Baca Juga: Butuh Ide Frozen Food untuk Sahur? Coba Hadirkan Resep Bakso Bayam Udang yang Enak Penuh Gizi

2. Ayam

Tak jarang jika menjamu tamu, anda sedikan banyak makanan di meja dengan berbagai olahan mulai ayam hingga udang.