SajianSedap.com - Tahu isi menjadi salah satu camilan yang sering disajikan sebagai camilan seru saat bersama keluarga.
Isiannya pun beragam, mulai dari bihun hingga sayuran.
Saat bulan puasa nanti, kita bisa banget menghadirkan menu simple satu ini sebagai menu takjil keluarga tercinta.
Selain rasanya enak, proses pembuatannya pun sangat lah mudah.
Namun untuk membuat tahu isi jadi lebih menarik selain isiannya adalah teksturnya yang renyah.
Hal ini lah yang tidak sering kita dapatkan ketika membuat gorengan praktis ini.
Kalau sase lovers tertarik untuk membuat tahu isi goreng dengan tekstur renyahnya bisa bertahan sampai lama, mari simak tips jitu berikut ini.
Ada beberapa hal penting yang harus kita perhatikan saat membuatnya.
Tips Membuat Tahu Isi Agar Renyah Lebih Lama
1. Isian Tidak Boleh Basah
Isian tahu isi biasanya bertekstur basah.
Hal ini membuat isiannya cukup mudah menyerap cairan atau minyak.
Jika isian terlalu basah, bukan tidak mungkin bagian luarnya juga ikut basah.
Baca Juga: 5 Resep Tahu Isi Aneka Varian Sedap Untuk Ide Camilan Seru Saat Libur