Racikan Viral Ala Penyanyi Dua Lipa, Menggabungkan Es Krim dengan 2 Bahan yang Sering Ada di Dapur

By Ersi PW, Rabu, 28 Februari 2024 | 18:34 WIB
Racikan es krim unik ala Dua Lipa (Detikfood)

SajianSedap.com - Belum lama ini media sosial X diramaikan oleh postingan penyanyi Dua Lipa yang sedang menikmati es krim. 

Namun, yang membuat viral adalah cara sang penyanyi meracik es krimnya. 

Racikan es krimnya sangat unik, yakni menggabungkan es krim vanilla dengan 2 bahan yang ada di dapur. 

Iya, penyanyi asal Albania tersebut mencampurkan minyak zaitun dan juga garam laut (sea salt) ke dalam es krim vanillanya.

Racikan es krim favoritnya ini juga telah ia sebarkan di sosial media.

Dua Lipa pun tidak lupa memamerkan momen saat ia makan es krim unik ini.

"Es krim minyak zaitun adalah pemenangnya," tulis keterangan Dua Lipa di unggahan X, beserta foto dia sedang memegang racikan es krim favoritnya itu.

Semenjak 'tweetnya' tersebut, es krim ala Dua Lipa ini menjadi biral. 

Tak hanya warganet yang penasaran dengan racikan es krim unik tersebut, sejumlah seleb TikTok  juga beramai-ramai mencobanya. 

Seperti apa reaksinya?

Apakah cocok dengan lidah warga Indonesia?

Baca Juga: Cuma Modal Gerobak Sederhana, Orang-orang Rela Antri Datang Ke Tempat Ini Demi Es Krim

Rasa Unik dan Menarik

Seleb TikTOk Sashfir salah satu orang yang menunjukkan momen saat mengkreasikan dan mencoba es krim ala Dua Lipa.

Unggahan yang diposting 21/2 tersebut sudah mendapatkan views dan 249.400 likes. 

"Jujur, bener, ini rasa yang enggak pernah aku cobain tapi aku nggak suka", ungkap sang kreator.

Sea salt sama es krim vanilla, oke lah masih bisa aku terima dan rasanya lumayan enak walaupun ada asin-asin manis terus enak di mulut gitu, tapi sama olive oil, no aku nggak suka, tambahnya.

Dari unggahan tersebut, banyak mendapatkan beberapa komentar dari warganet.

@tha**: "Kakkk, wajahmu sudah mengatakan semuanya"

@nen**: "Es krim vanilla udah paling enak pake french fries yang asin"

@iri**: "Tapi olive olive oil itu pahit loh"

Wah, gimana nih, Sase Lovers ingin mencobanya?

Kira-kira paling enak es krim vanilla paling enak dicampurkan dengan apa, ya?

Selamat mencoba, ya!

 Baca Juga: Cara Mengatasi Sisa Kue Keranjang Imlek Agar Tidak Terbuang Percuma, Dari Topping Es Krim Sampai Mi Instan