Tips Ampuh Agar Kolang-kaling Tidak Kecut, Salah Satunya Rendam dengan Air ini Dulu Sebelum Dimasak

By Ulfa, Rabu, 13 Maret 2024 | 09:32 WIB
Cara memilih kolang kaling di pasar untuk menu buka puasa nanti (tribunjambi/Dedy Nurdin)

SajianSedap.com - Bulan ramadhan identik dengan takjil, kolak dan minuman segarnya yang beragam.

Nah, pada minuman manis ini biasanya akan dicampur dengan kolang-kaling.

Kolang kaling juga jadi salah satu bahan yang sering digunakan untuk jadi menu buka puasa.

Makanya tak jarang ibu akan beli di rumah untuk distok, nih.

Karena biasanya makanan satu ini diolah menjadi berbagai macam menu takjil seperti kolak, es buah dan beberapa menu takjil lain.

Nah tidak seperti buah lain, proses yang lama dari pemetikan hingga siap dimasak menajdiukan kolang-kaling ini perlu perlakuan khusus sata diolah.

Jika tidak kolang-kaling akan kecut atau asam, juga bisa memiliki tekstur yang keras, nih!

Untuk itu, agar kolang-kaling tidak kecut, biasa ibu rumah tangga merendamnya air.

Cara Mengolah Kolang-kaling Supaya Tidak Asam

Tapi merendam dengan air biasa rupanya bukan cara yang tepat ya, Sase Lovers.

Supaya tidak kecut, ternyata ada beberapa tips yang perlu Anda lakukan.

Dikutip dari buku “Pangan Sehat Tinggi Kalsium Kolang-kaling & Siwalan” (2015) karya Hindah Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ada cara memasak kolang-kaling agar rasa asamnya berkurang.

Baca Juga: Cara Membuat Kolang Kaling Seputih Salju Tanpa Pemutih, Satu Bahan Dapur Ini Kuncinya

Caranya adalah cuci bersih daging buah kolang-kaling beberapa kali.

Rendam dengan air beras selama kurang lebih 30 menit.

Setelah itu, bilas dengan air bersih.

Air beras bisa membantu mengurangi lendir dan rasa asam dari daging buah kolang-kaling.

Selanjutnya rebus kolang-kaling.

Cara olah kolang kaling ala Chef 

Dilansir dari artikel Kompas.com, Executive Chef Hotal Santika Premiere Jogja, Totok Siswantoko membagikan tips mengolah kolang-kaling, di antaranya adalah merebus kolang-kaling dengan dua cara.

cara mengolah kolang-kaling supaya tidak kecut

- Pertama rebus dengan air mendidih dan siapkan panci bersih.

- Tuang air secukupnya dan rebus air hingga mendidih.

- Tambahkan daging buah kolang-kaling yang sudah direndam dengan air beras ke dalam panci berisikan air mendidih.

- Rebus daging buah kolang-kaling selama 15 menit.

Baca Juga: Dari Tampilannya Saja, Resep Es Buah Kolang-Kaling Ini Sudah Sangat Menggoda Untuk Disantap

- Angkat dan tiriskan kolang kaling.

Selanjutnya rebus dengan dingin.

Perebusan sebelumnya menggunakan air mendidih, selanjutnya direbus dari air dingin hingga mendidih.

Cara memasak kolang-kaling yang selanjutnya adalah rebus dengan air yang masih dingin sampai mendidih dengan mengatur api kompor kecil.

Dalam penjelasannya, Totok mengatakan “Yang kedua (proses perebusan) direbus dari air dingin atau boiling sampai mendidih terus kecilkan apinya atau istilahnya simmer kurang lebih 15 menit”.

Selama proses perebusan kolang-kaling yang kedua, Anda bisa menambahkan bahan seperti gula untuk dicampurkan dalam air rebusan daging buah kolang-kaling.

Air gula bisa berfungsi untuk mengawetkan kolang-kaling secara alami.

Memasak kolang kaling dengan rempah aromatik

Selanjutnya, cara memasak kolang-kaling agar rasa asamnya hilang adalah rebus dengan rempah aromatik seperti kayu manis.

Selain rempah aromatik, Anda juga bisa menambahkan daun aromatik seperti daun jeruk dalam air rebusan kolang-kaling.

Merebus kolang-kaling dengan bahan aromatik bukan hanya bisa mengusir rasa asam, tapi juga menambahkan aroma pada kolang-kaling.

Dengan trik ini kolang-kaling Anda tidak akan kecut lagi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Masak Kolang-Kaling agar Cepat Empuk dan Tidak Mudah Basi

Baca Juga: Cara Memilih Kolang Kaling untuk Menu Buka Puasa, Pastikan Satu Hal Ini Agar Tidak Ditipu Pedagang Lagi