Cara Ampuh Hilangkan Bau Bawang di Kulkas, Modalnya Cuma Pakai Bubuk Minuman ini

By Ulfa, Kamis, 14 Maret 2024 | 12:16 WIB
Berikut ini ada cara ampuh yang cepat untuk menghilangkan bau bawang pada kulkas (recipes.timesofindia.com)

SajianSedap.com - Kulkas menjadi alat elektonik yang sangat berguna di rumah.

Karena kita bisa memasukkan berbagai makanan, bahan masakan dan minuman di sana.

Tapi karena itu juga, kulkas jadi bau, nih.

Mulai dari bau bawang, bau ikan, daging dan lain sebagainya.

Kalau sudah bau begitu, makanan yang disimpan di dalamnya pun bisa ikutan berbau, nih.

Makanya, coba deh hilangkan bau kulkas dengan satu bahan ini saja.

Ya, ialah dengan menggunakan kopi bubuk.

Bagaimana caranya?

Cara Hilangkan Bau Kulkas dengan Kopi Bubuk

Kenapa menggunakan bubuk kopi?

Pasalnya, kopi mengandung nitrogen yang bisa menetralkan bau.

Untuk menggunakannya juga mudah, kok.

Baca Juga: Kasih Tahu Suami Sekarang, Ini Loh Cara Aman Minum Kopi saat Berbuka Puasa Dan Sahur

Langkah-langkahnya:

- Pertama kita bisa meletakkan bubuk kopi basah di atas loyang hingga kering.

- Setelah kering, masukkan ke wadah dan letakkan di dalam kulkas.

- Mangkuk kecil atau toples boleh jadi pilihan wadahnya.

- Atau bisa juga meletakannya di toples yang tutupnya memiliki bolongan untuk mencegah bubuk kopi tumpah secara tidak sengaja.

Kopi akan membantu menyerap bau di lemari es dan menjaganya agar tetap segar.

Ganti saja kopi setiap beberapa minggu atau kapan pun Anda mencium bau baru.

Manfaat bubuk kopi lainnya

manfaat tersembunyi bubuk kopi

Selain di kulkas, kopi juga bisa menghilangkan bau di tangan, lo.

Misalnya setelah kita memotong ikan atau bawang.

Caranya tinggal gosok tangan dengan bubuk kopi selama beberapa saat.

Setelahnya tinggal dibilas.

Bau tangan pun bisa hilang seketika.

Baca Juga: Cara Agar Kopi Bisa Jadi Obat Kuat, Kuncinya dengan Minum Kopi Jenis ini