6 Makanan yang Dianjurkan untuk Pengidap Stroke, Bantu Pulihkan Kondisi

By Amelia Pertamasari, Minggu, 17 Maret 2024 | 03:05 WIB
Makanan untuk penderita stroke agar cepat sembuh. (Google)

SajianSedap.com Stroke adalah kondisi kesehatan yang serius dan bisa mengganggu kehidupan seseorang secara signifikan.

Dampaknya bisa mencakup kehilangan kemampuan berbicara, bergerak, berpikir, dan berfungsi secara mandiri.

Pasien stroke sering kali memerlukan bantuan orang lain dalam melakukan aktivitas sehari-hari seperti berpakaian, makan, atau mandi.

Untuk mengembalikan kondisinya, perawatan perlu dilakukan dengan tepat.

Selain dengan pemeriksaan dokter, komitmen hidup sehat juga perlu dijalankan.

Salah satu yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi makanan yang terbukti baik dalam penyembuhan penyakit stroke.

Pola makan sehat dan tinggi nutrisi, termasuk konsumsi buah-buahan dapat menunjang proses pemulihan pasien stroke.

Pada dasarnya, makanan untuk penderita stroke yang menunjang penyembuhan serta pemulihan harus memenuhi syarat Brain Derived Neurotrophic Factor (BDNF).

Untuk diketahui, BDNF adalah protein yang mendukung pertumbuhan sel otak baru (neuron) dan meningkatkan koneksi saraf di dalam otak.

Ini penting untuk proses neuroplastisitas atau kemampuan otak dalam memperbaiki jaringannya sendiri usai mengalami cedera, seperti stroke.

Neuroplastisitas membantu penderita stroke memulihkan kinerja tubuh yang hilang, seperti kemampuan gerak dan wicara. Neuroplastisitas selanjutnya diaktifkan dengan rehabilitasi lewat terapi fisik dan terapi wicara.

Baca Juga: Akhirnya Tidak Perlu Takut Lagi Kalau Setiap Hari Bisa Masak Ikan dengan Cara ini, Penyakit Stroke Bakal Ogah Dekat-dekat Tubuh!