Tips Membuat Choco Chip Cookies Agar Bentuknya Tidak Meleber, Hasilnya Cantik untuk Kue Kering Lebaran

By Amelia Pertamasari, Selasa, 19 Maret 2024 | 12:35 WIB
Tips membuat choco chip cookies. (Tracey Jazmin)

SajianSedap.com - Menyiapkan kue kering untuk Lebaran seringkali dimulai jauh sebelum hari raya tiba.

Biasanya, persiapan untuk membuat kue kering dimulai dari awal bulan Ramadhan atau bahkan sebelumnya.

Hal ini dilakukan karena kue kering dapat disimpan dalam wadah kedap udara untuk jangka waktu yang cukup lama tanpa kehilangan rasa atau tekstur.

Salah satu kue kering yang bisa Anda coba buat adalah choco chip cookies.

Kukis ini umumnya manis dengan rasa yang kaya dan tekstur yang renyah.

Sehingga cocok untuk disajikan sebagai salah satu kue kering bercita rasa manis saat lebaran.

Selain itu, cara membuat cookies cokelat ini juga mudah.

Namun beberapa orang mungkin pernah mengalami kegagalan seperti bentuk cookies yang meleber. 

Untuk menghindarinya dan menghasilkan kue choco chip cookies yang cantik, berikut kami berikan tipsnya.

Tips Membuat Choco Chip Cookies Agar Bentuknya Tidak Meleber

Dilansir dari laman The Kitchn, berikut tips membuat dan menghindari kesalahan apa saja saat membuat choco chip cookies.

Baca Juga: 3 Kesalahan Membuat Kue Kering yang Bikin Teksturnya Mudah Rapuh dan Hancur, Takaran Bahan Ini jadi Salah Satunya

1. Pilih resep yang tepat

Ada banyak tekstur dari choco chip cookies yang ditawarkan seperti lembut, kenyal, renyah, dan kering.