Cara Membersihkan Gelas Blender yang Bearoma Tak Sedap, Gunakan Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Selasa, 19 Maret 2024 | 17:36 WIB
Cara menghilangkan bau blender. (Tips Make)

Jangan gunakan blender untuk makanan lengket dan dehidrasi

Makanan lengket dapat merusak blender seperti kentang atau adonan.

Selain itu, makanan ini dapat meninggalkan residu lengket pada bilah atau pisau blender. Akibatnya, pisau blender cukup sulit dibersihkan.

Bahkan, jika gagal membersihkan blender dengan cukup, hal ini dapat membuat bahan berikutnya mungkin memiliki rasa aneh.

Sementara, makanan dehidrasi seperti tomat kering dan prem dapat membuat pisau blender menjadi kusam.

Jika Anda harus mencampur bahan-bahan yang dikeringkan, rendam dalam air terlebih dulu untuk melunakkannya serta memudahkan pencampuran.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Trik Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Blender Portable

Baca Juga: 4 Rekomendasi Blender Portabel Murah, Ringan dan Mudah Dibawa ke Mana Saja