Cara Membuat Onde-onde Renyah dan Tidak Kopong Seperti Buatan Pedagang

By Raka, Rabu, 20 Maret 2024 | 10:10 WIB
Trik jitu membuat onde-onde yang renyah (Sajian Sedap)

Gabungan bahan-bahan itu membuat onde-onde tidak patah ketika digigit.

Mengadoni Kulit Onde-Onde

- Campuran tadi harus ditambahkan air hangat.

Bukan dingin, bukan pula panas.

Bila dingin, maka kulit kurang kenyal, tetapi patah saja. Kalau terlalu panas, adonan malah jadi kelembekan.

- Pengadukan dilakukan biasa saja, tidak ada cara khusus untuk mengadoninya.

Yang harus diperhatikan, adonan kulit ini mudah kering kalau tidak ditutupi.

Kalau telanjur kering, jangan kecil hati, tambahkan saja air.

Isi Onde-Onde

- Isi onde-onde umumnya dibuat dari kacang hijau.

Kalau mau enak, gunakan kacang hijau kupas, tetapi kalau mau berserat, gunakan kacang hijau yang masih ada kulitnya.

- Anda juga bisa mengganti kacang hijau dengan kentang, ubi, atau bahan lainnya.

- Memasak bahan isi harus sampai kering betul supaya bagian dalam onde-onde betul-betul kopong.

Baca Juga: Kue Nastar Makin Glowing, Begini Cara Membuat Polesan Nastar Agar Tampil Lebih Kinclong