Cara Menghilangkan Karang Gigi Tanpa Datang ke Dokter, Cukup Pakai 1 Bahan Dapur Ini Saja

By Raka, Sabtu, 30 Maret 2024 | 10:23 WIB
Trik jitu menghilangkan karang gigi dengan bahan dapur (Kompas.com)

SajianSedap.com - Masalah di mulut cukup beragam.

Mulai dari bau mulut sampai munculnya karang gigi.

Khusus karang gigi memang sulit dilenyapkan hanya dengan gosok gigi saja.

Kebanyakan orang pasti mendatangi dokter gigi atau dentist untuk mengatasi masalah ini.

Padahal ada cara lebih mudah untuk menghilangkan karang gigi.

Bahkan modalnya cuma pakai satu bahan dapur saja.

Cara Menghilangkan Karang Gigi dengan Air Rebusan Serai

Sebagai informasi, karang gigi merupakan suatu kondisi dimana terdapat kumpulan plak yang menumpuk dalam waktu lama dan mengeras yang terbentuk di bawah maupun di atas garis gusi, sehingga dapat mengiritasi jaringan gusi.

Plak terbentuk ketika bakteri di mulut bercampur dengan makanan manis atau bertepung, seperti jus, susu, roti, pasta, dan buah.

Bakteri kemudian melepaskan asam yang memecah karbohidrat dalam makanan dan minuman.

Sehingga, jika tidak segera dibersihkan dengan sikat gigi, maka kombinasi bakteri, asam, dan karbohidrat ini akan bercampur menjadi lapisan lengket dan tidak berwarna yang disebut plak.

Kumpulan plak yang mengeras ini sangat sulit dihilangkan, meski telah dibersihkan atau disikat.

Baca Juga: Cara Menggunakan Sisa Kulit Jeruk untuk Merontokkan Karang Gigi, Kembali Putih Bersinar Seperti dari Dokter Gigi