SajianSedap.com - Nikmatnya rujak manis disantap untuk cuaca kapan pun.
Rujak manis biasa disantap untuk makanan penutup alias dessert.
Berbagai buah manis yang ada dalam rujak ini membuat siapa pun yang menyantapnya dibuat candu.
Terdiri dari buah-buahan seperti pepaya, nanas, mentimun, bengkoang, kedondong, belimbing, dan mangga.
Tak lupa dengan tambahan bumbu cocolan sambal kacang yang khas, dengan bahan seperti gula merah, cabai rawit, bawang putih, kacang tanah, air asam jawa dan terasi.
Menemukan rujak manis tak sulit.
Khususnya di Malang.
Kali ini Sajian Sedap akan berikan rekomendasi tempat untuk membeli rujak manis yang ada di Malang.
Jangan lupa dicatat untuk liburan nanti.
Baca Juga: Sering Jadi Campuran Rujak, Manfaat Kedondong Jika Dikonsumsi Ternyata Begini
3 Tempat Makan Rujak Manis di Malang
1. Rujak Manis Pak Jek
Rujam Manis Pak Jek ini memiliki menu rujak manis yang lengkap.
Satu porsinya terdapat buah pepaya, mentimun, bengkoang, nanas, mangga muda, belimbing, dan tahu gembos.
Unik, ya ada tahu gembos!
Guyuran sambal kacang tang kental dan pedas ditambah dengan potongan-potongan kacang di dalam sambalnya membuat semakin lengkap rujaknya.
Harga satu porsinya mulai Rp 15.000.
Anda bisa mengunjungi Rujak Manis Pak Jek ini di Jalan Raya Langsep Nomor 70, Bareng, Kecamatan Klojen.
Rujak Manis Pak Jek buka setiap hari pukul 11.00 sampai 14.00 WIB.
2. Rujak Ananas Pak Bedjo
Rujak manis satu ini terkenal legendaris.
Buka sejak tahun 1975.
Selain warga lokal, pelanggan setia Rujak Ananas Pak Bedjo merupakan dari luar kota, lo.
Ada 8 buah yang disajikan, seperti mangga muda, nanas, bengkuang, melon, pepaya, kedondong, belimbing, timun, dan tak ketinggalan pasti ada tahu goreng.
Gula merah, kacang tanah tumbuk, petis, dan asam jawa diracik dengan sempurna sehingga membuat cita rasa bumbu rujak di tempat ini sungguh nikmat dan menggugah selera.
Lokasi Rujak Ananas Pak Bedjo ada di Jl. Terusan Kawi No.9, Malang.
Jam operasionalnya buka jam 10.00-16.00 WIB.
Baca Juga: Bukan Buah, Daerah Di Indonesia Ini Pakai Ikan Untuk Dibuat Rujak
3. Rujak Manis Bawah Pohon
Jika ingin mencari rujak dengan harga terjangkau, bisa mampir ke Rujak Manis Bawah Pohon.
Rujak Manis Bawah Pohon buka setiap hari kecuali Jumat, pukul 12.00 sampai 17.00 WIB.
Seporsi rujak manisnya, terdiri dari isian buah nanas, bengkoang, pepaya, mentimun, mangga muda, kedondong, belimbing, dan tahu gembos.
Harga per porsi mulai Rp 12.000 hingga Rp 20.000.
Sase Lovers penasaran dengan Rujak Manis Bawah Pohon?
Bisa datang ke lokasinya yang berada di Lap. Basket UNIGA, Jl. Mertojoyo Blok L, Malang.
Selamat berkunjung!