4 Hal Yang Akan Terjadi Pada Tubuh Kalau Rajin Mengonsumsi Ikan yang Makan Kotorannya Sendiri

By Raka, Senin, 1 April 2024 | 17:42 WIB
Ini yang terjadi pada tubuh kalau mengonsumsi ikan yang makan kotorannya sendiri (Freepik)

SajianSedap.com - Semua pasti suka makan ikan.

Ada beragam macam ikan yang pastinya bisa dipilih sesuai selera.

Mulai dari ikan laut sampai ikan air tawar.

Tak sedikit juga yang sudah menjadi favorit karena mudah diolah.

Seperti ikan lele dan ikan mujair.

Tapi tahukah sase lovers, kalau kedua ikan tersebut lebih suka makan kotoran?

Hal ini yang akan terjadi pada tubuh kalau rajin mengonsumsi ikan yang makan kotorannya sendiri.

Dampak Makan Ikan yang Makan Kotorannya Sendiri

Banyak orang menolak mengonsumsi ikan yang makan kotoran bukan karena alasan kesehatan, tapi karena jijik.

Ya, percaya atau tidak, ikan lele dan ikan mujaer benar mengonsumsi kotoran, lo.

Bisa kotoran manusia, bisa juga kotorannya sendiri.

Bahkan di negara tertentu, ikan mujair juga diberi makanan dari kotoran itik atau babi.

Baca Juga: Mari Sulap Sarden Kaleng Jadi Hidangan Istimewa Dengan Mencontek Resep Sarden Kremes