Tentunya aroma seperti ini cocok untuk hampir semua jenis hidangan.
Sangat berguna, bukan?
3. Tambahkan butiran beras
Beras dapat menyerap kelembaban dan menjaga garam agar tetap kering.
Hal itu dianggap sebagai salah satu trik yang paling efektif untuk membantu kelembapan pada garam.
Anda bisa gunakan butiran beras apa saja.
Tapi lebih baik gunakan yang punya butiran panjang ya.
Tujuannya agar tidak jatuh dari botol garam.
4. Pakai tusuk gigi
Kalau benda yang satu ini pasti sering kita jumpai di rumah makan.
Maklum saja, tusuk gigi sering dipakai untuk mengatasi makanan yang nyangkut di gigi.
Selama ini kita hanya tahu kegunaannya untuk mengambil makanan di gigi.