SajianSedap.com - Makanan beku pasti selalu ada di kulkas.
Namun beberapa orang masih banyak yang bingung bagaimana cara mencairkan makanan beku dengan benar.
Apakah daging beku dan sayur beku diperlakukan sama?
Jawabannya tidak.
Ketika ingin mengolah makanan beku seperti daging, daging olahan atau makanan laut yang sudah dibekukan, harus dilakukan pencairan terlebih dahulu.
Namun berbeda dengan sayuran beku.
Sayuran beku tak perlu mencairkannya terlebih dahulu.
Hal ini karena sebagian besar sayuran bisa dimasak tanpa dicairkan.
Nah, beberapa cara ini bisa Anda terapkan yang sibuk dengan aktivitas dan hanya bisa membutuhkan waktu yang cepat untuk masak.
Yuk, simak tips berikut ini.
Baca Juga: Catat! Inilah 3 Ciri-Ciri Frozen Food yang Tak Layak Dikonsumsi
Cara Mencairkan Makanan beku
1. Cairkan di Chiller
Biasanya untuk mencairkan makanan beku diperlukan seharian lamanya, apalagi jika makanan tersebut ukurannya besar.