SajianSedap.com - Salad menjadi pilihan makanan sehat yang populer di kalangan banyak orang.
Makanan ini terdiri dari campuran buah, sayuran, dan bahan-bahan lain yang kaya akan berbagai nutrisi penting.
Juga salad cenderung rendah kalori jika tidak ditambahkan dengan saus atau dressing yang berat.
Ini membuatnya menjadi pilihan makanan yang baik bagi orang-orang yang ingin mengontrol berat badan atau menjaga pola makan sehat.
Namun selalu penting untuk selalu memperhatikan cara konsumsi salad yang baik dan benar.
Meski memang kaya akan nutrisi, salad juga bisa memberi efek buruk jika tidak tepat mengonsumsinya terhadap pencernaan.
Utamanya dalam hal waktu mengonsumsinya yang tepat.
Ada satu kondisi waktu dimana sebaiknya tidak mengonsumsi salad agar tidak menyebabkan masalah pencernaan, yakni saat perut masih kosong di pagi hari.
Simak berikut penjelasannya.
Salad sebaiknya tidak dikonsumsi saat perut kosong di pagi hari
Salad adalah pilihan yang populer dalam diet karena rendah kalori dan kaya serat.
Baca Juga: Awas, Orang dengan Penyakit Ini Tak Boleh Asal Minum Kopi, Efeknya Bisa Fatal
Tapi menurut Health Shots, lebih baik mengonsumsi salad berbahan dasar sayuran mentah saat siang hari daripada saat perut kosong.