Cara Menghilangkan Baju yang Full Noda Cat Rambut, Rontok Seketika dengan Direndam 3 Bahan ini

By Ulfa, Rabu, 15 Mei 2024 | 13:37 WIB
Berikut ini ada cara mudah menghilangkan cat rambut di baju yang sulit dihilangkan (ariel.co.uk)

Cat rambut berwarna merah 

Sama dengan noda cat rambut berwarna coklat, hitam, atau biru, noda cat rambut berwarna hitam perlu melalui pembersihan awal terlebih dulu.

Caranya juga mudah, kok.

Rendam dengan sabun cuci piring

Campurkan 945 mililiter air, setengah sendok teh sabun cuci piring, dan satu sendok makan amonia ke dalam wadah plastik atau kaca.

Rendam pakaian selama 15 menit agar larutan pembersih meresap.

Lalu, angkat pakaian dari larutan dan gosok area yang terkena noda menggunakan tangan untuk melonggarkan noda cat rambut.

Rendam kembali selama 15 menit, lalu bilas dengan baik.

Rendam dengan cuka putih

Selanjutnya, siapkan wadah kaca atau plastik berisi 945 ml air hangat dan ¼ cangkir cuka putih suling.

Rendam pakaian selama 30 menit dan cuci seperti biasa.

Periksa kembali apakah noda masih ada atau tidak.

Jika masih, isi ember dengan air dingin dan tambahkan pemutih berbasis oksigen.

Rendam pakaian selama setidaknya 8 jam atau semalaman.

Ulang langkah ini jika diperlukan, dan cuci seperti biasa.

Baca Juga: Karyawan Laundry Belum Tentu Tahu, Begini Cara Menyetrika Pakaian Agar Tagihan Listrik Tidak Membengkak

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Membersihkan Noda Cat Rambut pada Pakaian".