Senjata Pembasmi Serangga Tak Harus Bahan Kimia, Ini Dia Bahan Alami Murah Meriah yang Dapat Mengusir Kecoa Di Rumah

By Dwi, Minggu, 19 Mei 2024 | 09:50 WIB
semprotan pengusir kecoak dari bahan alami (freepik)

1. Semprotan cuka

Siapkan cuka dan air dengan perbandingan yang sama.

Campurkan cuka putih dengan air dalam botol semprot dan semprotkan larutan ini langsung ke kecoa atau area-area di rumah yang sering dihuni kecoa.

2. Semprotan sabun cair

Selain dijadikan sebagai pembersih perabotan makan dan masak Anda, sabun cuci piring juga bisa digunakan untuk membasmi kecoa.

Siapkan saja 1 sendok makan sabun cuci piring (tanpa pewangi) dan 1 liter air.

Campurkan sabun cuci piring dengan air dalam botol semprot.

Semprotkan larutan ini langsung ke kecoa.

Sabun akan menghancurkan lapisan lilin pada tubuh kecoa dan membuatnya mati.

3. Semprotan kayu manis

Dibalik aromanya yang harum, kayu manis bisa membantu Anda untuk memasmi kecoa.

Anda hanya perlu mencampurnya dengan lemon.

Siapkan saja 1 liter air, 2 sendok teh kayu manis bubuk dan 1 sendok teh air lemon.

Campurkan kayu manis bubuk dan air lemon dalam air.

Baca Juga: 6 Tempat Favorit Persembunyian Kecoa yang Harus Segera Dibersihkan, Agar Tidak Timbulkan Penyakit