Festival Kuliner Tjap Legende 2024 Siap Manjakan 9 Kota di Indonesia, Ini Jadwalnya

By Ersi PW, Kamis, 16 Mei 2024 | 19:30 WIB
Festival Kuliner Tjap Legende 2024 akan hadir di 9 kota di Indonesia (Ersianty PW)

SajianSedap.com - Pencinta kuliner nusantara, wajib datang ke Festival Kuliner Tjap Legende yang akan hadir di 9 kota di Indonesia. 

Roadshow festival kuliner terbesar ini diadakan oleh Jiiscomm, dibawah naungan Samsaka Group dan sukses manjakan pengunjung tiap tahunnya. 

Dalam rangka memperkenalkan dan melestarikan kekayaan kuliner tersebut, Jiiscomm menginisiasi Festival Kuliner Tjap Legende Roadshow.

Acara yang menjadi wadah bagi kuliner legendaris dan authentic dari seluruh Nusantara ini selalu dinanti pencinta kuliner.

Festival ini menjalin kerjasama dengan tenant yang telah lama existing selama berpuluh-puluh tahun yang dikenal karena hidangannya yang khas dan authentic.

Meskipun banyak usaha makanan fancy, namun makanan nusantara ternyata masih banyak penggemarnya dan menjadi nomor 1 di hati masyarakat Indonesia. 

Inilah yang membuat Festival Kuliner Tjap Legende ditunggu-tunggu kehadirannya.

"Kami sangat peduli kuliner nusantara, untuk tetap menjaga agar lokal tetap ada di atas, kita sama-sama mengangkat kuliner Indonesia. Salah satunya mengedukasi generasi muda untuk menjaga kuliner tetap bertahan lebih dari puluhan tahun," ungkap CEO PT Samsaka Lestari Rasa, Febrianto Rachmat.

Ia pun menjelaskan hadirnya Festival Kuliner Tjap Legende untuk merefleksikan nilai budaya Indonesia yang kaya di tengah gempuran kehadiran kuliner asing.

“Acara ini menjadi wadah bagi kuliner legendaris dan authentic dari seluruh Nusantara. Bahkan banyak tenant yang hadir di festival ini pun usianya sudah puluhan tahun berdiri di berbagai daerah karena hidangannya yang khas,” tambahnya.

Sase Lovers penasaran dengan ada apa saja makanan di Festival Kuliner Tjap Legende?

Baca Juga: Surganya Pemburu Jajanan Hits Hadir Lagi! PergiKuliner Festival Kekinian Siap Hadirkan Lebih Dari 20 Tenant Viral

Puluhan Kuliner Nusantara Siap Manjakan Pengunjung

Roadshow Festival Kuliner Tjap Legende diadakan untuk membuka peluang bagi UMKM kuliner Nusantara di seluruh Indonesia.

Baik yang sudah terkenal (legend) maupun yang belum terkenal (non-legend), agar dapat meningkatkan kualitas dan menjadikan kuliner nusantara 'naik kelas' bersaing di industri kuliner Indonesia yang maju pesat.

Ada beberapa kuliner nusantara yang puluhan tahun berdiri hadir di festival kuliner ini. 

Lebih dari 40 tenant kuliner Indonesia yang hadir di Festival Kuliner Tjap Legende.

Seperti Toko Oen 1930-an, Gudeg Yu Djum 1950, Sate Buntel H. Bejo 1971, Bebek Sinjay 2003, Nasi Krawu Buk Tiban 1979, Ketan Sus Kemayoran 1958, Gudeg Mbah Prdojo 1960, Soto Ahri 1943, Mie Bandung Kejaksaan 1964, Batagor Cuplis 1964 dan masih banyak lagi. 

Hal ini tentunya akan mengobati obat rindu akan kampung halaman. 

Bagi Anda yang siap kulineran, siapkan perut dan tanggalnya. 

Hadir di 9 kota berbeda, inilah jadwal Festival Kuliner Tjap Legende.

1. Bandung di D’Botanica Mall (22 Mei – 2 Juni 2024).2. Semarang di BSD Uptown Mall (5-16 Juni 2204).3. Solo di The Park Solo (19 – 30 Juni 2024).4. Jogja di Sleman City Hall (3-14 Juli 2024).5. Balikpapan di Pentacity Mall (24 Juli – r Agustus 2024).6. Surabaya di Grand City Surabaya (21 Agustus – 1 September 2024).7. Jakarta di Parkir Timur Senayan GBK (25 September – 6 Oktober 2024).8. Bali di Discovery Mall (30 Oktober – 10 November 2024).9. Mataram di Lombok Epicentrum Mall (14 November – 1 Desember 2024).

Tenang saja, tak perlu takut kantong jebol untuk mencicipi seluruh makanan di sini.

Untuk harga makanan yang ditawarkan, mulai dari Rp 25.000. 

Jangan lupa ajak keluarga untuk saling icip-icip beda makanan, ya.

Selamat kulineran, Sase Lovers!

Baca Juga: Gelar Festival Kuliner Nusantara, ILUNI UI Berharap Masyarakat Mengenal Local Wisdom Kuliner Jambi