Tips Membuat Sarden Jauh Lebih Nikmat, No. 4 Sering Dilupakan sama Ibu-ibu

By Ersi PW, Minggu, 26 Mei 2024 | 16:30 WIB
tips masak sarden antibosan (sajian sedap)

SajianSedap.com - Sarden biasanya dijadikan stok untuk lauk yang praktis. 

Selain enak rasanya, cara membuatnya pun mudah.

Membuat sarden memang mudah, namun kerap kali bisa membosankan jika dimasaknya hanya itu-itu saja. 

Diperlukan kreasi untuk memasak ikan sarden tak hambar. 

Misalnya saja Anda tambahkan bahan lain untuk dimasaknya.

Biasanya, ibu-ibu menambahkan telur atau tempe sebagai teman ikan sarden.

Tak hanya itu saja, ikan sarden akan jauh lebih nikmat dan tak membosankan jika dibuatnya dengan cara ini.

Apa saja?

Yuk, simak cara membuat sarden agar lebih enak.

Trik Membuat Sarden Lebih Enak

1. Tambahkan Banyak Rempah dan Bumbu

Saat masak sarden kaleng, ada baiknya kita menambahkan juga aneka rempah dan bumbu.

Yang wajib ada adalah bawang merah dan bawang putih iris.

Jumlahnya pun boleh banyak, lo.