Dessert yang tampil cantik ini ternyata mudah dibuat, lo. Gunakan saja resep Puding Jeli Aneka Buah yang bisa dibuat dalam 45 menit. Sajikan untuk teman bersantai keluarga. Pasti semua suka.
Durasi 45 menit
12 Potong Porsi
Ingredients
- Bahan i:
- 500 ml susu
- 10 gram jeli bubuk
- 2 gram agar-agar bubuk
- 100 gram gula pasir
- 1 tetes pewarna kuning
- 1/8 sendok teh esens jeruk
- 1 tetes pewarna hijau
- 1/8 sendok teh esens melon
- 1 tetes pewarna merah cabai tua
- 1/8 sendok teh esens stroberi
- 100 gram buah koktail, dipotong kotak kecil
- Bahan ii:
- 1.200 ml air
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 1/2 bungkus jeli bubuk
- 50 gram gula pasir
- 200 ml sirup markisa
Cara mMembuat Puding Jeli Aneka Buah:
1. Bahan I: rebus susu cair, jeli bubuk, agar – agar bubuk, dan gula pasir sampai mendidih.
2. Bagi 3 bagian. Satu bagian tambahkan pewarna kuning dan esens jeruk. Satu bagian tambahkan pewarna hijau dan esens melon. Dan sisanya tambahkan pewarna merah cabai tua dan esens stroberi.
3. Cetak dicetakan es bentuk bulat kecil dan beri sepotong buah koktail. Bekukan.
4. Bahan II: rebus air, agar – agar bubuk, jeli bubuk, dan gula pasir sampai mendidih. Masukkan sirup markisa. Aduk rata.
5. Tuang sedikit ke loyang bulat diameter 20 cm. Tabur bahan I. Biarkan setengah beku. Lakukan sampai adonan habis.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca Juga: Tumis Buncis Asam Pedas, Masakan Rumahan yang Selalu Disuka)
(Baca Juga: Sedih! Bayi di Madiun ini 'Diumpetin' dari Ibunya Usai Dilahirkan, Ternyata Faktanya Begini)
(Baca Juga: Tips Membuat Puding Lapis Cantik Ini Dijamin Antigagal dan Siap Memukau)
(Baca Juga: Agar Daun Pepaya Tidak Pahit, Begini Cara Mengolahnya)
(Baca Juga: Bawang Goreng Pasti Renyah Dan Cantik Dengan Tips Jitu Ini)