Bosan dengan Lauk di Rumah? Buat Kerang Hijau Tumis Cabai Saja

By , Kamis, 30 November 2017 | 13:14 WIB
Kerang Hijau Tumis Cabai (Sajian Sedap)

Bosan dengan lauk di rumah? Yuk, bikin resep Kerang Hijau Tumis Cabai ini. Cita rasa nikmatnya muncul dari perpaduan saus sambal, saus tomat dan kecap Pas sekali untuk santap siang nikmat hari ini.

Durasi 40 menit

4 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    • 250 gram kerang hijau tanpa cangkang
    • 3 siung bawang putih, diiris tipis
    • 5 butir bawang merah, diiris tipis
    • 5 buah cabai rawit, diiris tipis
    • 2 buah cabai hijau, diiris tipis
    • 2 cm jahe, diiris tipis
    • 1 batang serai, diambil putihnya, diiris tipis
    • 1/2 sendok makan saus sambal
    • 1/2 sendok makan saus tomat
    • 1 sendok teh kecap asin
    • 1 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 150 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Kerang Hijau Tumis Cabai:

1. Rebus kerang hijau di dalam 1.000 ml air bersama  2 lembar daun salam, 2 cm jahe, 1 sendok makan garam, dan 3 lembar daun jeruk sampai matang. Angkat dan tiriskan.

2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai rawit, cabai hijau, jahe, dan serai sampai harum. Tambahkan kerang hijau. Aduk rata.

3. Masukkan saus sambal, kecap asin, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap.

(Baca Juga: Jika Sedang Radang Tenggorokan, Santaplah Makanan Seperti Ini)

(Baca Juga: Sebulan Menurunkan Berat Badan dengan Cara Alami? Ini Dia 30 Langkahnya (1))

(Baca Juga: Peralatan Dapur Berkarat? Jangan Beli Baru, Hilangkan Karatnya dengan Cara Sederhana Ini)

(Baca Juga: Black Forest Kukus Tanpa Oven Ini Antiribet dan Dijamin Lezat)

(Baca Juga: Resep Jitu Membuat Brownies Kukus Keju Enak Ini Wajib Dicoba)