SajianSedap.com – Mari ganti obat batuk ala dokter dengan aneka obat batuk alami yang bisa didapatkan di pekarangan kita.
Batuk bisa dianggap sebagai salah satu bentuk gangguan kesehatan paling populer.
Skalanya bisa biasa saja, hingga cukup berat, bahkan bisa berakibat fatal.
Batuk merupakan salah satu indikasi terjadinya penetrasi masukkan kuman penyakit yang umumnya mengakibatkan iritasi, terutama pada tenggorokan, atau saluran pernapasan dan pencernaan.
Bisa juga akibat reaksi dari sebuah bentuk alergi.
Jadi meskipun gangguannya terlihat umum, namun pemicunya bisa bermacam-macam.
Baca juga: Khasiat Rempah sebagai Obat-Obatan
Meskipun demikian, batuk bukan dikategorikan sebagai penyakit melainkan mekanisme pertahanan tubuh terhadap suatu penyakit atau benda asing sehingga syaraf memberikan kepada otot tubuh untuk mengeluarkan benda asing tersebut.
Lalu, terjadilah batuk sebagai bentuk mekanisme pertahanan tubuh tadi.
Kalau batuk biasa saja, mungkin tak begitu masalah.
Namun jika berlangsung terus-menerus, tentu tak nyaman bagi Anda, bahkan orang lain di sekitar Anda.
Belum lagi jika harus bekerja, pasti sangat tak mengenakkan bukan?
Baca juga: Minuman Tradisional Berkhasiat Obat
Cukup banyak orang batuk yang menawarkan kesembuhan.
Ada yang khusus batuk kering, hingga batuk basah yang disertai zat pengencer dahak (dekongestan).
Namun jangan terburu-buru menggunakan obat karena di dapur Anda bisa jadi terdapat obat alaminya.
Salah satu bumbu dapur yang punya keampuhan mengusir batuk ternyata bawang putih.
Selain memberi aroma dan rasa lezat pada masakan, bawang putih ternyata punya kandungan aliin yang punya manfaat sebagai pengencer dahak alami.
Agar lebih efektif, sebaiknya bawang putih dikonsumsi bersama vitamin C yang dapat memecah zat aliin menjadi karboksimetilsistein yang kerap digunakan dalam obat batuk sebagai pengencer dahak.
Baca juga: Resep Sup Garang Asem Segar untuk Makan Siang
Adas juga disebut-sebut punya khasiat yang sama sebagai obat batuk alami, namun khusus batuk kering.
Zat aktifnya yang hangat memberikan rasa nyaman pada tenggorokan.
Anda bisa mencampurkan adas dalam teh hangat yang hendak Anda minum.
Nah, di musim hujan seperti ini tetap jagalah kesehatan Anda.
Hindari sejenak makanan berminyak agar batuk tak semakin parah. Selamat mencoba. (SP)
FOTO: DOK. MACFIELDMD.COM
Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap
(Baca juga: Membedakan Kerupuk Kulit Sapi dan Babi? Ini Dia Cara Mudahnya!)
(Baca juga: Cerdik Banget! Ini Trik Cynthia Lamusu Agar Anak Kembarnya Tenang Saat Makan)