Aroma Rempah dalam Cita Rasa Mewah Sate Limpa Goreng

By robertus, Kamis, 16 Maret 2017 | 07:15 WIB
Sate Limpa Goreng (robertus)

Kreasikan sate dengan memilih jeroan sebagai bahan utamanya. Cita rasa Sate Limpa Goreng, tak kalah lezat dengan sate berbahan daging. Penasaran dengan rasanya? Mari segera buat di rumah.

Durasi 30 menit

10 tusuk Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram limpa sapi potong 2x2cm
    • 600 ml air
    • 3 lembar daun jeruk
    • 1 1/2 sendok teh gula merah
    • 500 gram minyak untuk menggoreng
    • 10 buah tusuk sate
  2. Bumbu halus:
    • 8 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 2 cm kunyit bakar
    • 4 cm lengkuas
    • 3 cm jahe
    • 3 butir kemiri sangrai

Cara Membuat Sate Limpa Goreng: 1. Rebus limpa bersama lengkuas, daun jeruk, daun salam, bumbu halus, garam, dan gula merah sampai bumbu meresap. Dinginkan. Susun potongan limpa pada tusuk sate. 2. Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai kecokelatan. (Dn)  

Baca juga:

Pasti Sukses Membuat Sayur Bening Labu Sedap Dengan Resep Ini

25 Menit Membuat Cumi Masak Cabai Hijau