Sebetulnya kandungan nutrisinya tidak berubah banyak dengan pencucian, hanya fisiknya yang membuat tampilannya jadi rusak.
Agar teksturnya tidak rusak, sebaiknya jamur ini dicuci hati-hati dengan sedikit air saja.
Dalam keadaan kering, shitake mungkin akan kehilangan sebagian kandungan nutrisinya.
Tapi kita masih bisa mendapatkan manfaat asam amino, mineral, dan sebagian vitamin.
Baik segar atau kering, shitake sama-sama enak dan sama-sama bergizi.
Baca juga: Resep Shitake Goreng Taoco Asam Manis
Jika kita hendak memasak shitake kering dan merendamnya lebih dulu dengan air panas, sebaiknya jumlah air yang digunakan untuk merendam tidak terlalu banyak.
Secukupnya saja asal semua bagian terendam.
Air rendaman ini sebaiknya kita gunakan untuk memasak jika memang masakan kita membutuhkan air.
Jika air rendaman ini kita buang, sangat mungkin kita akan kehilangan sebagian nutrisi dan penguat rasanya yang khas.
Nah, tidak hanya membuat kita sehat dan panjang umur, mengonsumsi jamur shitake juga bisa membuat lidah bergoyang.
Rasanya begitu sedap dan enak dimasak jadi berbagai hidangan.